Pasific Pos.com
Kabupaten JayapuraSosial & Politik

Wujudkan Pemilu Damai 2024, Polres Jayapura Bakal Gelar Diskusi “KoPi PemDa”

Kapolres Jayapura, AKBP Fredrickus W. A. Maclarimboen, S.IK., M.H.

 

 

Sentani – Polres Jayapura bakal menggelar Diskusi “KoPi PemDa”, di Jalan Bandara Sentani, Kota Sentani, Kabupaten Jayapura, Papua, pada Jumat (17/11/2023).

Kegiatan Diskusi “KoPi PemDa” (Komitmen Pikiran Pemilu Damai) Kabupaten Jayapura ini mengundang peserta pemilu, penyelenggara pemilu, pengawas pemilu, unsur Forkompimda, Pimpinan beserta pengurus partai politik, pemilih pemula, kaum milenial dari tingkat SMA (sudah masuk usia memilih) dan mahasiswa, yang ada di Kabupaten Jayapura.

Kapolres Jayapura, AKBP Fredrickus W. A. Maclarimboen, S.IK., M.H., ketika ditemui di Kota Sentani, Kamis (16/11/2023) mengungkapkan, kegiatan Diskusi KoPi PemDa ini bertujuan untuk menjadi wadah yang memfasilitasi terbentuknya komitmen bersama dari semua elemen masyarakat, pemerintah daerah, penyelenggara pemilu dan juga para calon anggota legislatif, serta pemilih pemula untuk mewujudkan Pemilu Damai pada tahun 2024 mendatang.

“Jadi, ini (kegiatan) namanya KoPi PemDa yang sebenarnya sudah pernah kita lakukan di Tanjung Cinta, yang di kemas dalam bentuk diskusi Colo Sagu beberapa waktu lalu,” ujar Kapolres.

Untuk rangkaian KoPi PemDa, nantinya ada kesepakatan bersama, lalu akan dikemas dalam doa bersama yang akan dilalukan sebelum pelaksanaan kampanye.

“Jadi pada pertemuan besok ada beberapa hal yang harus disepakati. Pertama, bagaimana komitmen para caleg dari 18 parpol dalam menjaga netralitas dan profesional saat berkampanye, guna menghindari kampanye hitam dengan saling menyerang,” katanya.

Kemudian kedua yang kedua, ada ruang yang diberikan kepada kaum milenial, apa yang menjadi harapan mereka pada pemilu 2024.

“Dari situ akan dikemas apa yang disepakati bersama, bagaimana komitmen para caleg untuk menjaga netralitas dan profesional mereka,” tandas Kapolres.

 

Artikel Terkait

Syarat Wajib, 3 Pasangan Nikah Dinas Polres Jayapura Lakukan Tanam Sagu

Jems

Unit Reskrim Polsek Sentani Kota Bongkar Sindikat Curanmor, Pelakunya rata – rata Dibawah Umur

Jems

Ini Imbauan KPID Kepada Media dan Masyarakat Papua pada Pesta Demokrasi Besok

Jems

Sambut HPN, Polres Jayapura dan Wartawan Gelar Diskusi Publik Melek Literasi Pemilu Damai 2024

Jems

Keinginan Sopir Depapre Terwujud, Kapolres: Harapan Kami Ada Peningkatan Pelayanan Kepada Masyarakat

Jems

Bawaslu RI Tinjau Gudang Logistik Pemilu dan Sorlip di Kabupaten Jayapura

Jems

Komitmen Polres Jayapura: Gelar Colo Sagu “Melek Literasi Pemilu Damai 2024”

Jems

Sepakat Tangkal Informasi Hoax di Medsos, Bawaslu dan Diskominfo Teken MoU

Jems

Bersama Kapolres Jayapura dan Anggota DPRD, Tim Colo Sagu Tanam Cabai di Lahan Poktan  Pelita Jaya Makmur

Jems

Leave a Comment