Pasific Pos.com
Kabupaten Jayapura

Tiga Tahun Menjabat Kapolres Jayapura, Ini Kesan AKBP Victor Dean Mackbon

AKBP Victor Dean Mackbon saat melakukan foto bersama Kapolres Jayapura yang baru, AKBP Fredrickus Williamson Agusthinus Maclarimboen.

SENTANI- Sudah tiga tahun lebih Kapolres AKBP Victor Dean Mackbon mengabdi di Polres Jayapura. Tentunya AKBP Victor Dean Mackbon punya pengalaman berkesan selama bertugas di Kabupaten Jayapura.

AKBP Victor Dean Mackbon, merasa senang dengan masyarakat Kabupaten Jayapura yang selalu memberikan dukungan kepada aparat kepolisian khususnya Polres Jayapura dalam menjalankan tugas dilapangan maupun dalam pelayanan.

“Saya menyampaikan terima kasih pada masyarakat Jayapura yang selalu memberikan dukungan pada Polisi. Begitu juga pada media yang selalu memberikan saya kesempatan untuk sampaikan pesan pada masyarakat atau publik,”kata AKBP Victor Dean Mackbon kepada wartawan di Mapolres Jayapura, Jumat (18/6/2021) pagi.

Dikatakan, kerjasama yang sudah dibangun anggota dengan masyarakat dalam menjalankan tugas hendaknya bisa diberikan kepada pejabat Kapolres yang baru AKBP Fredrickus Williamson Agusthinus Maclarimboen.

Selain itu, kata AKBP Victor, kinerja anggota Polres Jayapura ini sangat luar biasa dalam membantu pimpinan mulai dari tingkat kedewasaan maupun pemahaman tugas yang cepat.

Victor Mackbon yang saat ini di Promosikan menjabat sebagai Wadirreskrimsus Polda Papua mengatakan, bahwa Polres Jayapura adalah barometer dan penyangga dari Kota Jayapura sehingga dibutuhkan personil-personil yang siap, dan bisa diwujudkan oleh anggota Polres Jayapura.

“Kami juga selalu bersama-sama dengan stakeholder yang ada baik media, forkopimda , OPD , kepala kampung, distrik, dan tokoh agama, pemuda maupun kepala suku dan saya akui selama bertugas 3 tahun lebih saya merasa terbantu sekali , karena tanpa stakeholder ini kita tidak bisa berbuat apa-apa untuk mengamankan kota,”ucapnya.

Tentunya kerjasama dengan semua pihak ini, kata Victor Mackbon, menjadi penilaian bagi kami oleh pimpinan sehingga boleh dipromosikan untuk menduduki jabatan baru.

Ia berharap, kerjasama yang telah dibangun selama ini bersama semua pihak bisa diberikan kepada pejabat baru yang memang tidak mudah bisa dilakukan, tetapi dengan adanya cara-cara yang baik dan etika baik tentuk akan bisa berkoordinasi dengan semua pihak.

“Saya berpesan kepada semua anggota agar tetap membangun silahturahmi dengan media manapun stakeholder yang ada di Kabupaten Jayapura. Saya juga akan memberikan solusi sebagai pelayanan masyarakat dalam menjawab apa yang kami bisa jawab dan mendengar masalah pada masyarakat sehingga terjali kekompakan satu sama lain,”ungkapnya.

Sementara itu, Kapolres Jayapura, AKBP Fredrickus Williamson Agusthinus Maclarimboen menyampaikan dirinya akan meneruskan program yang sudah ada terutama dalam menyongsong PON XX 2021 yang akan berlangsung pada bulan Oktober mendatang.

“Saya akan melanjutkan apa yang sudah dilakukan Kapolres lama karena ini menjadi suatu PR besar dalam beberapa program ivent besar yang akan berlangsung yaitu pelaksanaan PON dan program pembangunan lainnya,”katanya.

Selain kegiatan PON, tentu akan ada beberapa ivent maupun program pemerintah yang digelar dan harus kami dukung.

“Kami harap semua program- program itu bisa berjalan dengan baik tanpa ada gangguan,”tuturnya.

Artikel Terkait

‘Ngopi Bareng’, Wadah Polres Jayapura Ciptakan Komitmen Bersama untuk Pilkada Damai

Jems

Antisipasi Kegiatan KNPB, Polres Jayapura Lakukan Razia, Amankan 20 Kendaraan Roda Dua

Jems

Gelar Konvoi Kendaraan Merah Putih, Polres Jayapura Bagikan Ribuan Bendera

Jems

Terkait Rencana Aksi KNPB Peringati New York Agreement, AKBP Umar: Jika Tidak Ada Ijin Maka Akan Ditindak Tegas

Jems

Perkuat Sinergitas, Kapolres Jayapura Cofee Morning Bersama Wartawan

Jems

Tim Gabungan Polsek Sentani Kota dan Polres Jayapura Berhasil Ungkap Jaringan Pencurian

Jems

Operasi Patuh Cartenz 2024 Polres Jayapura Didominasi Pelanggaran Tidak Menggunakan Helem

Jems

Puslitbang Polri Evaluasi Penggunaan Fixed Phone di Polres Jayapura

Jems

Safari Ramadhan Ke-4, Kapolda Temui Umat Muslim Jayapura dan Para Tokoh Adat

Jems

Leave a Comment