Pasific Pos.com
Ekonomi & Bisnis

Tak Perlu ke Kantor Pos, Layanan Digital Pospay dan Pos Aja! Memudahkan Masyarakat Bertransaksi

Surya menunjukan dua aplikasi Pos Ind. (Foto : Zulkifli)

Jayapura – PT Pos Indonesia (persero) atau Pos Ind telah memperkenalkan layanan digital Pospay dan Pos Aja! pada 2021 lalu. Kedua aplikasi ini dapat diunduh di AppStore maupun PlayStore.

Manager Operasi Pelayanan Pos Ind KCU Jayapura, Surya mengatakan, aplikasi ini memudahkan masyarakat melakukan transaksi digital hanya lewat genggaman.

“Semula layanan kita berupa loket dan agen pos, kini kita hadirkan layanan yang sangat mempermudah masyarakat melakukan transaksi seperti membayar dan kirim uang,” kata Surya di Jayapura, Sabtu (15/6/2024).

Sementara layanan digital Pos Aja! merupakan layanan digital kurir yang dapat digunakan oleh pebisnis online maupun masyarakat untuk melakukan order surat atau paket.

“Dengan aplikasi Pos Aja! pelanggan dapat melakukan entri data pengirimannya. Selain itu pelanggan juga dapat melakukan permintaan penjemputan kiriman di lokasi. Melalui aplikasi ini, pelanggan juga dapat mengecek keberadaan paketnya,” jelas Surya.

Pos Ind mengajak masyarakat memanfaatkan kedua layanan digital tersebut. Surya pun menyampaikan bahwa masyarakat tidak usah khawatir lantaran layanan after sales Pos Ind bisa diandalkan. (Zulkifli)

Leave a Comment