Pasific Pos.com
Info Papua

Sebagai Penghormatan Terakhir, DPR Papua Gelar Paripurna Pelepasan Jenazah Ramses Ohee

Suasana penghormatan terakhir pelepasan jenazah Anggota DPR Papua, Ramses Ohee yang berlangsung di ruang sidang DPR Papua, Kamis 02 Juni 2022. (foto Tiara).

Jayapura – Ketua DPR Papua, Jhony Banua Rouw, SE didampingi Wakil Ketua II DPR Papua, Edoardus Kaize, SS dan Wakil Ketua III DPR Papua, Yulianus Rumbairussy, S. Sos, MM memimpin Rapat Paripurna Pelepasan Jenazah tokoh Penentuan Pendapat Rakyat (Pepera) tahun 1969, Bapak Ramses Ohee.

Yang mana, Alm. Ramses Ohee ini juga merupakan anggota DPR Papua melalui mekanisme pengangkatan Otsus dari daerah pengangkatan wilayah adat Mamta, periode 2019-2024.

Paripurna pelepasan jenazah Ondoafi Waena, Distrik Heram, Kota Jayapura itu berlangsung di Ruang Sidang Paripurna DPR Papua, yang juga dihadiri puluhan Anggota DPR Papua serta seluruh keluarga maupun kerabat dari Alm, pada Kamis 02 Juni 2022.

Suasana penghormatan terakhir pelepasan jenazah Anggota DPR Papua, Ramses Ohee yang berlangsung di ruang sidang DPR Papua, Kamis 02 Juni 2022. (foto Tiara).

“Semasa hidup beliau menjadi anggota Dewan Perwakilan Rakyat Papua, telah melaksanakan tugas dan fungsi kedewaan dengan baik. Selain itu, beliau juga terus mengedepankan kepentingan rakyat,” kata Jhonny Banua Rouw dalam sepata kata sebelum menyerahkan jenazah Alm. Ramses Ohee kepada pihak keluarga.

Bahkan ungkap Jhony Banua Rouw, semasa hidup Alm. Ramses Ohee ini senantiasi berpegang teguh pada peraturan perundang-undangan. Sosok Alm juga sangat komitmen pada apa pun serta selalu setia terhadap NKRI.

Selain itu, kata Politisi Partai Nasdem itu, di kalangan para anggota dewan, bapak Ramses Ohee juga dikenal sebagai sosok aspiratif dan memiliki tekad kuat untuk memberikan yang terbaik bagi masyarakat. Serta senantiasa mau mendengar keluhan rakyat dan menerima aspirasi masyarakat, baik yang disampaikan langsung saat hering dialog, maupun lewat unjuk rasa.

Pelepasan jenazah Anggota DPR Papua, Ramses Ohee yang berlangsung di ruang sidang DPR Papua, Kamis 02 Juni 2022. (foto Tiara).

“Namun, sekarang beliau telah meninggalkan kita untuk selama-lamanya. Tentu jasa-jasa beliau akan selalu kami kenang. DPR Papua dan seluruh rakyat Papua berduka cita mendalam. Kami kehilangan sosok sahabat, orang tua, rekan kerja, dan senior yang memiliki dedikasi tinggi,” ungkap Jhony Banua Rouw.

Untuk itu, atas nama DPR Papua, Jhonny Banua Rouw pun meminta maaf kepada berbagai pihak apabila ada kesalahan almarhum, baik yang disengaja maupun tidak disengaja.

“Atas nama keluarga besar DPR Papua, kami mohon maaf yang sebesar-besarnya. Kami yakin rakyat mencintai beliau, sebab beliau bisa menjaga amanah dengan baik,” ujar Jhony Banua.

Untuk diketahui, Bapak Ramses Ohee meninggal di usia 90 tahun, di Rumah Sakit Dian Harapan, Waena Kota Jayapura, 30 Mei 2022. Dimana sebelumnya almarhum sempat menjalani perawatan medis sejak 24 Mei 2022. (Tiara).

Leave a Comment