Oleh: Febriyanti Lestari (Mahasiswa FKIP Unmus Prodi Pendidikan Bahasa Dan Sastra Indonesia Semester 8 dan Demisioner Anggota Bidang Kebijakan Publik KAMMI Daerah Papua Selatan Periode 2018-2020)
MERAUKE,ARAFURA,-Tidak ada organisasi tanpa perjuangan dan tak ada perjuangan tanpa regenerasi, begitupun dengan eksistensi Kesatuan Aksi Mahasiswa Muslim Indonesia (KAMMI), sebuah lembaga organisasi Kepemudaan yang jaringannya mencakup seluruh wilayah di Indonesia bahkan di kancah manca negara. Salah satu bagan dari afiliasi tersebut ialah KAMMI Daerah Papua Selatan yang baru-baru ini tepat pada 12 Juli 2020 lalu, telah mengadakan Musyawarah Daerah (Musda) sebagai ujung tombak regenerasi kepemimpinan di dalam tubuh organisasi yang berdiri sejak 2004 silam di Kota Rusa (Merauke).
Meski dalam masa pandemi, Musda kali ini terlaksana cukup khidmat dengan mematuhi protokol pencegahan Covid-19 yang berlaku, tradisi mencuci tangan dan menggunakan masker menjadi kegiatan awal sebelum dimulainya agenda tersebut. Antusiasme kaderpun tak kalah menggemakan ruang sidang dalam pergantian kepengurusan kali ini. Dari opening ceremony hingga tahap pemaparan evaluasi program kerja selama 2 tahun berjalan cukup lancar. Demisioner Ketua KAMMI Daerah Papua Selatan Periode 2018-2020, Saiful Ridwan Prasetyo, tidak memungkiri pihaknya mengalami pasang surut dalam mengelola organisasi karena kendala di luar kemampuan.
Oleh sebab itu Saiful mengharapkan ke depan KAMMI dapat berbenah sesuai dengan prinsip gerakan sebab perbaikan adalah tradisi perjuangan KAMMI. Musyawarah Daerah yang berlangsung dari pukul 08.30 hingga 17.00 WIT tersebut menghasilkan kesepakatan dengan terpilihnya saudara Ambo Tang, S.Kom sebagai Ketua KAMMI Daerah Papua Selatan Periode 2020-2022. Demisioner Sekretaris Umum KAMMI Daerah Papua Selatan periode 2018-2020 itu menyampaikan terima kasih atas kepercayaan seluruh kader KAMMI sehingga amanah ini melekat di atas pundaknya.
Pernyataan tersebut ia sampaikan, sebab 4 tahun lalu amanah sebagai pemimpin juga pernah ia dapatkan di kampus, yaitu menjadi Presiden Mahasiswa Universitas Musamus Periode tahun 2016-2017. Ambo menilai terpilihnya sebagai pemimpin kali ini tidak jauh berbeda saat kali pertama mendapat amanah menjadi Resma Unmus. Hanya saja terdapat sedikit perbedaan dalam segi ruang lingkup yang akan dijangkau karena jangkauan itu akan lebih luas saat ini bersama OKPI KAMMI karena secara langsung bergerak di ranah kedaerahan,
Baginya ini adalah awal untuk menjajaki sebuah perjuangan yang menantang bersama jajaran pengurus yang akan terpilih nantinya. Rintangan akan selalu menghampiri setiap organisasi yang selalu bergerak dan kini saatnya memulai petualangan sesuai dengan visi misi yang telah ditargetkan. Besar harapan di dalam tubuh KAMMI kembali tercipta semangat juang dalam kesatuan yang solid dan bergerak melanjutkan perputaran roda organisasi KAMMI yang telah menempa dirinya dan juga kawan- kawan sejak sebelum mengenal organisasi hingga saat ini. Di atas bumi Anim Ha KAMMI siap menjayakan Indonesia tahun 2045. Bersatu, bergerak, bersama umat sesuai dengan tema milad KAMMI tahun ini yang membooming Bulan Maret lalu.