Pasific Pos.com
Kota Jayapura

Ratusan Warga Ikuti Pengobatan Gratis Yang Digelar JBR – HADIR di Kompleks Pasar Lama Abepura

Calon Wakil Wali Kota Jayapura, H.M. Darwis Massi, SE foto bersama warga dan simpatisan serta para medis disela sela kegiatan pengobatan gratis di Komplek Pasar Lama, Abepura Kota Jayapura,bpada Sabtu 5 Oktober 2024. (Foto Tiara).

Jayapura –  Pasangan calon Wali Kota Jayapura Nomor Urut 2 Jhony Banua Rouw, SE dan H. M Darwis Massi, SE kali ini melakukan kegiatan kampanye dengan menggelar pengobatan gratis di Komplek Pasar Lama, Abepura Kota Jayapura, Sabtu 5 Oktober 2024.

Pengobatan kesehatan gratis ini disambut antusias oleh ratusan warga Kompleks Pasar Lama Abepura, hingga mereka pun berbondong bondong lakukan memeriksakan kesehatan yang telah disiapkan oleh Paslon Wali Kota Jayapura Nomor Urut 2 JBR – HADIR for Kota Jayapura Cerdas.

Calon Wakil Wali Kota Jayapura Nomor Urut 2 HM Darwis Massi, mengatakan pengobatan gratis yang diadakan ini merupakan kegiatan aksi nyata yang dilakukan oleh JBR – HADIR dan salah satu program kampanye JBR – HADIR.

“Ini salah satu program kampanye kami. Jadi selain kampanye tertutup dan terbatas, kita juga ada satu program namanya pengobatan gratis. Kenapa kami lakukan ini? karena setelah kami lihat dan pantau ternyata ada beberapa titik-titik yang mereka sangat membutuhkan layanan kesehatan yang cepat,”jelas H. M. Darwis Massi kepada sejimlah awak media disela-sela pengobatan gratis di Kompleks Pasar Lama Abepura, akhir pekan kemarin.

Apalagi, ungkap Darwis Massi, kondisi masyarakat terutama dari ekonomi, banyak yang tidak mampu, sehingga perlu sentuhan melalui pengobatan gratis.

Untuk itu lanjutnya, JBR – HADIR menginginkan agar masyarakat mendapatkan layanan kesehatan yang merata, yang adil sehingga semua masyarakat bisa merasakan tanpa harus mereka mengeluarkan beban biaya yang besar.

“Kami akan jemput bola mulai dari posyandu dan pelayanan Puskesmas itu kita akan siapkan fasilitas sarana pendukung yang memadai sehingga mereka berobat itu juga mendapat pelayanan yang baik dan itu kita mulai di lingkungan terkecil yaitu RT/RW,” terangnya.

Terkait dengan layanan kesehatan jemput bola ini, H. Darwis Massi mengatakan, jika ini akan menjadi program untuk meningkat kesehatan masyarakat, dengan langsung terjun ke masyarakat bersama dengan Dinas Kesehatan dan para tenaga medis.

Sebab, ungkap H. Darwis Massi, banyak ditemui mereka sakit tetapi tidak bisa ke rumah sakit, lantaran tidak ada keluarga, tidak ada yang mengantar bahkan mereka dibiarkan begitu saja, sehingga pihaknya akan melakukan layanan kesehatan jemput bola.

Selain itu, JBR – HADIR juga akan menyiapkan rumah singgah bagi pasien untuk mendapatkan pelayanan kesehatan dengan menyiapkan juga tenaga medisnya untuk memantau mereka, lantaran selama ini diketahui banyak warga yang berobat, namun tidak ada keluarga mereka.

“Jadi rumah singgah ini bisa untuk memfasilitasi pasien dari luar daerah yang dirujuk ke kota karena keluarga binggung cari tempat tinggal karena di kota belum ada, sementara mereka harus mendapatkan layanan cepat, layanan prima maka rumah singgah ini menjadi persinggahan mereka untuk transit,”ujar H. Darwis Massi.

Ia menambahkan sekali lagi, rumah singgah ini disediakan bagi masyarakat yang tidak ada keluarganya di kota. “Makanya kita akan tempatkan dirumah singgah untuk bagaimana kita memberikan mereka pelayanan kesehatan sampai betul betul prima sehat betul baru cari keluarganya,”pungkasnya. (Tiara).

Leave a Comment