Pasific Pos.com
Lintas Daerah

PT Freeport Siapkan Barak Bagi Pasien Covid-19

PT Freeport Siapkan Barak
Kepala PT. FI perwakilan Jayapura, Anderson Worobay, saat menghadiri rapat koordinasi bersama Forkompimda di Gedung Negara Dok V Jayapura, Selasa (5/5/2020).

JAYAPURA – Manajemen PT Freeport Indoensia menyediakan tiga barak dengan kapasitas 800 tempat tidur untuk pasien virus corona atau covid-19.

Hal itu disampaikan Kepala PT. FI perwakilan Jayapura, Anderson Worobay, pada rapat koordinasi bersama Forkompimda di Gedung Negara Dok V Jayapura, Selasa (5/5/2020).

Dikatakan, PT Freeport telah menyiapkan rumah isolasi untuk menampung pasien Covid-19. Rumah isolasi yang disiapkan adalah barak di Tembagapura dengan kapasitas 600 tempat tidur. Kemudian dua barak di mile 38, di dataran rendah berkapasitas 200 tampat tidur.

Kemudian, katanya, PT Freeport juga akan meningkatkan status klinik di Kuala Kencana jadi tempat rawat inap untuk antisipasi, termasuk mendatangkan tambahan tenaga medis.

“Kami juga sudah mendatangkan alat tes PCR yang akan difungsikan dalam waktu dekat. Dengan demikian pasien di Timika bisa langsung tertangani, kami akan meningkatkan pelaksanaan rapid test secara masif di lingkungan Freeport,” katanya.

Worobay menjelaskan, manajemen PT Freeport sejak 25 Maret lalu, telah menghentikan perjalanan dari dan ke dataran tinggi dan menghentikan penerbangan Airfast untuk membawa penumpang dari luar Papua ke Timika

Semenetara akses masuk di Kuala Kencana pun diperketat. Dimana, akses masuknya diperketat dengan hanya membolehkan karyawan dan pengunjung yang memiliki kartu identitas.

Selain itu, jumlah karyawan yang bekerja di Kuala Kencana dikurangi dan bekerja secara selang-seling, yaitu dengan penerapan bekerja dari rumah

Dikatakannya, jumlah karyawan yang terpapar positif di Tembagapura dalam tiga hari terakhir memang tinggi, data saat ini sebanyak 52 orang, termasuk didalamnya satu meninggal di bulan lalu, kemudian ada lima orang sembuh, jadi masih ada 46 yang dirawat.

Dari 46 orang tersebut, katanya, ada delapan pasien yang saat ini dirawat di RS Tembagapura, kemudian ada 38 pasien yang masih pemulihan di barak isolasi yang difungsikan sebagai bagian dari rumah sakit kami (Freeport) di Tembagapura.

“Jumlah kasus positif yang signifikan itu diperoleh karena PT. Freeport bertindak secara cepat dengan melakukan rapid test kepada kelompok karyawan yang mendiami salah satu barak yang sebelumnya terdapat satu orang positif, sehingga kami melakukan rapid test terhadap 400 orang dan didalamnya terdapat 90 orang yang reaktif,” pungkasnya.

Artikel Terkait

Tuntutan ke PT Freeport, Yance Sani : Kami Tidak Ganggu Pesta Politik, Kami Dukung Kepentingan Bersama dan Negara

Jems

PTFI Serahkan 3.000 Paket Bantuan Penurunan Stunting kepada Pj Gubernur Papua Tengah

Bams

Akhirnya, Bonus Atlet PON Papua dari Freeport Cair Rp 4, 9 Miliar

Bams

Antusias Masyarakat Papua Ikut Vaksinasi Covid-19 Masih Tinggi

Bams

Kasus COVID-19 Mulai Naik Lagi, Papua Kembali Terapkan Pembelajaran Daring?

Bams

Tren Kasus Covid-19 Papua Menurun, Belum Ditemukan Kasus Omicron

Bams

PTFI Berikan Bonus 1 Miliar Untuk Sepakbola Papua

Bams

Tony Wenas: Freeport akan Beri Bonus Bagi Atlet Papua Peraih Medali

Bams

PT Freeport Jadi Sponsor PON XX Papua

Bams

Leave a Comment