Jayapura,– PSBS Biak kembali gagal meraih kemenangan setelah bermain imbang 1-1 melawan tuan rumah Semen Padang dalam laga pekan ke-24 Liga 1 2024/2025 di Stadion Haji Agus Salim, Kota Padang, Sabtu (1/3/2025) malam.
Semen Padang lebih dulu unggul lewat gol Cornelius Stewart pada menit ke-22. Situasi semakin sulit bagi PSBS setelah Fabiano Beltrame mendapat kartu merah pada menit 45+4. Meski bermain dengan sepuluh pemain, PSBS mampu menyamakan kedudukan melalui gol Williams Lugo di menit ke-80.
Pelatih PSBS Biak, Marcos Guillermo Samso, mengaku belum puas dengan hasil ini. “PSBS sudah bekerja keras di lapangan, kami sedih tidak mendapat tiga poin. Dari awal hingga akhir, para pemain sudah berjuang luar biasa, tetapi kemenangan belum berpihak pada kami,” kata Marcos.
Ia menambahkan bahwa timnya sudah menurunkan semua pemain inti dan berusaha maksimal untuk meraih kemenangan. Meski demikian, ia tetap bersyukur dengan hasil imbang ini.
“Walaupun belum bisa membawa pulang tiga poin, kami bersyukur bisa mendapat satu poin. Kartu merah itu memang keputusan yang tepat, tetapi meskipun bermain dengan sepuluh orang, anak-anak Papua punya semangat juang luar biasa dan tidak pernah menyerah,” ujarnya.
Sementara itu, bek PSBS Biak, M Tahir, mengungkapkan bahwa timnya telah bekerja keras sepanjang pertandingan. “Kami ingin meraih tiga poin, tetapi tetap bersyukur dengan hasil ini. Kami akan bekerja lebih keras di laga kandang berikutnya agar bisa menang,” kata Tahir.
Dengan hasil ini, PSBS Biak tetap berada di peringkat ke-12 klasemen dengan 31 poin. Tim berjuluk “Badai Pasifik” itu kini sudah delapan laga beruntun tanpa kemenangan, dengan catatan enam kali imbang dan dua kali kalah.