Legislator Sarankan Bank Papua Harus Bertemu Gubernur dan Minta Maaf
Jayapura – Terkait adanya pemindahan dana milik Pemerintah Provinsi Papua ke rekening bank lain dari kas daerah (Kasda) di Bank Papua, kini menjadi polemik bahkan Anggota DPR Papua, Laurenzus Kadepa menyoroti hal tersebut.
Untuk itu, Laurenzus Kadepa menyarankan kepada direksi Bank Papua segera bertemu dan diskusi dengan Gubernur Papua terkait pemindahan dana Pemprov Papua dari Kasda di Bank Papua ke bank lain.
“Saya minta pihak Bank Papua dan pak Gubernur sebagai pemegang saham mayoritas untuk duduk bersama sama untuk mencari solusi jalan keluarnya seperti apa,” kata Kadepa kepada Pasific Pos lewat via telepon, Selasa, 12 Januari 2022.
Menurut Politisi Partai Nasdem itu, tidak mungkin Gubernur Papua melakukan pemindahan dana dari kasda Pemprov Papua di Bank Papua ke bank lain, jika tanpa alasan.
“Jadi, disitu nanti dibicarakan seperti apa dan pihak Bank Papua juga harus terbuka menjelaskan itu dan secara lembaga Bank Papua harus meminta maaf kepada bapak Gubernur. Saya pikir pak Gubernur akan mempertimbangkan,” ucapnya.
Oleh karena itu, legislator Papua ini meminta pihak Bank Papua bersama Gubernur Papua duduk bersama untuk mencari jalan keluar dan mencari solusinya.
“Maka saya minta pihak Bank Papua dan bapak Gubernur selaku pemegang saham untuk duduk bersama bicara soal itu. Selain itu, Pihak Bank Papua juga harus meminta maaf kepada bapak Gubernur, karena tentu saja bapak Gubernur melakukan itu, jika tanpa alasan,” tandas Anggota Komisi I DPR Papua itu.
Apalagi ujar Kadepa, semua itu demi negeri ini, dan Bank Papua ke depan serta semua karyawan terutama anak-anak asli Papua yang bekerja di bank daerah itu, hingga ke pelosok Tanah Papua ini.
“Sekali lagi, saya harap pihak Bank Papua segera bertemu Gubernur dan meminta maaf serta mencari solusi untuk masalah itu,” tekannya. (Tiara)