Pasific Pos.com
Kota Jayapura

Pj Walikota : Pers Terdepan dalam Menyampaikan Informasi

Silaturahmi penjabat walikota, forkopimda dan pers. (Foto : Zulkifli)

Jayapura – Penjabat Walikota Jayapura, Frans Pekey mengatakan bahwa Pers terdepan dalam menyampaikan informasi kepada masyarakat terkait kemajuan pembangunan di Kota Jayapura. Oleh karena itu, ia mengajak para insan pers untuk bersama membangun kota Port Numbay ini.

Dia pun mengaku siap dikritik, dan memberi masukan serta saran yang bertujuan membangun Kota Jayapura.

‘’Pembangunan yang telah dilakukan Pemkot Jayapura dapat diketahui oleh masyarakat melalui pemberitaan di media masing-masing,’’ ucapnya saat silaturahmi bersama Forkopimda dan Insan Pers, Selasa (22/11/2022) di Hotel Horison Kotaraja.

Terkait silaturahmi, Frans mengatakan, telah direncanakan tiga bulan lalu, namun baru terlaksana lantaran tugas dalam menjalankan roda pemerintahan di Kota Jayapura cukup padat.

Silaturahmi turut dihadiri Dandim 1701/Jayapura, Kolonel Inf Richard Arnold Sangari, Kepala Kejaksaan Negeri Jayapura, Lukas Alexander Sinuraya, Wakapolresta Jayapura Kota, AKBP Supraptono dan Pasops Satrol Lantamal X Jayapura Mayor Laut (P) Nurochim.

Mewakili Forkopimda, Dandim 1701/Jayapura, Kolonel Inf Richard Arnold Sangari menyampaikan bahwa teknologi digital yang berkembang pesat memudahkan setiap orang dalam bekerja.

Ia pun mengakui bahwa kehadiran insan pers sangat membantu dalam menyampaikan informasi, terlebih yang bersifat urgent.

‘’Pers suatu kekuatan yang harus kita jaga, saling melengkapi dan memberi dukungan. Kekuatan ini harus menjadi hubungan yang panjang, artinya jangan hanya sebatas komunikasi dengan awak media, kalau bisa dalam konteks kekeluargaan,’’ ucap Dandim. (Zul)

Leave a Comment