Pasific Pos.com
Nasional

Peserta MTQ Nasional Asal Papua Tembus Final

Fatihah Az Zahra, peserta hafalan Al Qur'an 10 Juz Puteri saat tampil pada tahap final MTQ Nasional XXVIII di Padang, Sumatera Barat. (Foto : Istimewa)

Padang – Selangkah lagi, Provinsi Papua berhasil menorehkan prestasi di ajang Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) Nasional XXVIII di Padang, Sumatera Barat, yang sedang berlangsung pekan ini.

Dua orang peserta lomba dari Provinsi Papua berhasil masuk babak final yaitu Fatihah Az Zahra, peserta hafalan Al Qur’an 10 Juz Puteri dan Muh. Faizal, peserta hafalan Al Qur’an 20 Juz Puteri, Kamis (19/11/2020).

Tercatat pula Meidiana Ayuningtyasih sebagai Juara Harapan III Hafalan Al Qur’an 1 Juz dan Tilawah Puteri.

Koordinator Official, Alwi Tianlean menyatakan rasa syukur kepada Tuhan Yang Maha Kuasa serta ungkapan terima kasih kepada Gubernur Papua serta masyarakat Papua atas pencapaian kafilah Papua pada proses lomba.

“Sangat istimewa dan luar biasa karena pelaksanaan MTQ Nasional kali ini berada di masa Pandemi Covid-19 yang mempengaruhi proses seleksi di tingkat Kabupaten/Kota dan Provinsi. Walaupun demikian kehadiran Kafilah Provinsi Papua, sebagaimana kafilah yang lain, tetap dan terus berikhtiar untuk menjadi yang terbaik,” ucap Alwi.

Oleh karena itu, kata Alwi, sangat diharapkan dukungan doa dari seluruh masyarakat Papua untuk menjadi yang terbaik di masing-masing cabang lomba yang diikuti, sehingga LPTQ Papua juga bisa membuktikan semboyan “PAPUA BISA”.

Dr. H. Syaiful Muhyidin selaku Pelatih MHQ mengatakan tahapan yang harus dilalui dalam pembinaan cukup berat pada masa pandemi. Pembinaan dilaksanakan secara virtual, dengan kendala jaringan untuk berkomunikasi selama latihan dengan peserta di daerah.

Walaupun begitu, tambahnya, pembinaan selama satu bulan lebih bisa dilaksanakan dengan baik, dengan bukti bisa menghasilkan peserta dalam cabang MHQ ini bisa masuk final dalam MTQ Nasional di Padang ini.

“Harapan kami sebagai pelatih cabang MHQ LPTQ Provinsi Papua ini, mudah-mudahan dengan adanya peserta yang masuk final ini memberikan support kepada para calon peserta MHQ lain di provinsi Papua untuk lebih semangat menghafalkan Al-Qur’an supaya menjadi peserta baru di event nasional agar mampu mengharumkan nama provinsi Papua di kancah nasional,” tandasnya.

MTQ Nasional XXVIII Tahun 2020 di Padang, Sumatera Barat berlangsung dari tanggal 12 hingga 20 November 2020.

Kafilah Papua mengikuti hampir semua cabang dan golongan lomba. Cabang lomba yang dipertandingkan adalah Seni Baca Al Qur’an, Qiraat Al Qur’an, Hafalan Al Qur’an, Tafsir Al Qur’an, Fahmil Al Qur’an, Syahril Qur’an, Seni Kaligrafi Al Qur’an, dan Karya Tulis Ilmiah Al Qur’an. (Zulkifli)

Leave a Comment