Pasific Pos.com
Ekonomi & Bisnis

Permintaan Kue Kering Ririens Food Meningkat Jelang Lebaran

Rini Eko Setiani menata kue kering Ririens Food. (Foto : Potret.co)

Jayapura – Produksi kue kering Ririens Food mengalami peningkatan hingga 70 persen menjelang Lebaran 1443 Hijriah/Tahun 2022 dibandingkan momen yang sama tahun sebelumnya.

Pemilik industri rumahan Ririens Food, Rini Eko Setiani mengungkapkan, peningkatan produksi seiring dengan aktivitas masyarakat yang mulai dilonggarkan.

‘’Kita sudah bisa menerima tamu pada hari raya Idul Fitri tahun ini setelah dua tahun dibatasi karena adanya pandemi Covid-19, aktivitas ekonomi masyarakat juga mulai meningkat, sehingga berdampak pada pesanan kue kering untuk lebaran,’’ kata Rini di Rumah Industri Ririens Food di kawasan Pasir Dua, Kota Jayapura, Papua, Senin (25/4/2022).

Lebaran tahun ini, selain menambah empat varian rasa baru untuk melengkapi delapan varian rasa yang sudah ada sebelumnya, Ririens Food juga menambah varian hempers atau wadah untuk paket kue kering.

‘’Paket hempers kue kering Ririens Food lebih variatif, mulai isi dua sampai empat toples. Kurang lebih 600 paket hempers telah terjual dengan harga mulai Rp220 ribu sampai Rp400 ribu per paket. Sementara, harga satuan mulai Rp85 ribu untuk ukuran 600 miligram dan Rp120 ribu untuk ukuran 500 gram atau setengah kilogram,’’ jelas Rini.

Untuk memproduksi kue kering, Rini dibantu lima pekerja. Karena permintaan cukup signifikan peningkatannya, lebaran tahun ini kue kering Ririens Food tidak tersedia di ritel modern di Kota Jayapura.

‘’Untuk sementara kami tidak mensuplai ke ritel karena permintaan dari instansi maupun pribadi cukup tinggi, sebab selain kue kering, kami juga melayani pesanan paket buka puasa selama Ramadan tahun ini,’’ ucapnya. (Zul)

Leave a Comment