Pasific Pos.com
HeadlineKota Jayapura

Pererat Silaturahmi, Perum Bulog Papua Buka Puasa bersama

Suasana buka puasa bersama jajaran Perum Bulog Kanwil Papua.

Jayapura – Untuk semakin mempererat hubungan dengan staf, tenaga honorer dan pensiunan, Perum Bulog Kanwil Papua menggelar buka puasa bersama, Jumat (21/3/2025).

Pemimpin Perum Bulog Kanwil Papua, Ahmad Mustari mengatakan, kegiatan ini dilakukan untuk meningkatkan kekompakan seluruh staf Perum Bulog Kanwil Papua dengan harapan nantinya bisa tercipta lingkungan kerja yang nyaman dan saling mendukung satu dengan lainnya.

“Hal ini sangat penting karena saat ini banyak tantangan tugas yang dihadapi oleh Perum Bulog yang semuanya membutuhkan kerjasama yang baik,” ucapnya.

Selain menggelar buka puasa bersama, juga dibagikan paket bahan pangan kepada tenaga kontrak yang bertujuan saling berbagi.

Pada kesempatan tersebut, Mustari menyampaikan bahwa menjelang libur lebaran dan cuti bersama, Perum Bulog Kanwil Papua memastikan pelayanan kepada masyarakat tetap berjalan.

Perum Bulog, kata Mustari, tetap membuka layanan, khususnya di daerah pengadaan yakni Kabupaten Merauke.

“Khusus daerah pengadaan masih tetap buka hingga dua hari sebelum lebaran dan dua hari setelah lebaran. Untuk Merauke, kita tidak bisa libur lama. Sementara, untuk daerah operasional, akan menyesuaikan dengan kalender libur nasional,” kata Mustari.

Sementara itu, selama Ramadan ini, Perum Bulog bersinergi dengan berbagai pihak mengadakan pasar murah.

“Setiap hari selama Ramadan, kita terlibat dalam kegiatan pasar murah, bahkan sampai tiga titik dalam sehari pelaksanaan,” ucapnya.

Sebelumnya, Perum Bulog Kanwil Papua telah menyerap 3.630 ton beras petani Merauke hingga 16 Maret 2025. Realisasi penyerapan tersebut telah mencapai 18,56 persen dari target sebesar 19.560 ton pada 2025 ini.

Penyerapan beras Merauke yang dilakukan oleh Perum Bulog merupakan jenis medium dengan harga beli Rp12.000 per Kiliogram. Beras tersebut disalurkan untuk public service obligation atau PSO yaitu ke aparatur sipil negara (ASN), TNI dan Polri serta kebutuhan operasi pasar dan bantuan.

Leave a Comment