Pasific Pos.com
Ekonomi & Bisnis

Pegadaian Jayapura Jelaskan Keuntungan Menabung Emas

Deputi Area Jayapura PT Pegadaian (Persero), Asih Subekti saat diwawancara di ruang kerjanya. (Foto : Sari)

Jayapura – Deputi Area Jayapura PT Pegadaian (Persero), Asih Subekti menjelaskan bahwa Pegadaian menyiapkan beberapa skim transaksi tabungan emas, yakni secara personal dan kelompok. Masyarakat atau calon nasabah juga dapat memilih angsuran secara tetap yakni 6, 12, 24 atau 36 bulan.

‘’Jika angsuran selesai dengan periode tetap yang dipilih, nasabah bisa mendapatkan emasnya baik produksi Antam, Lotus, UBS maupun produk Pegadaian24, atau dalam bentuk uang tunai,’’ jelas Asih, di Jayapura, Jumat (24/3/2023).

Asih menyebut, keuntungan yang didapat masyarakat atau nasabah memilih produk investasi atau tabungan emas di Pegadaian bahwa untuk jangka panjang, harga emas terus mengalami kenaikan.

‘’Tentunya masyarakat memiliki beberapa portofolio untuk investasi selain emas, yakni saham, obligasi dan reksadana. Kita ketahui juga bahwa emas sebagai alat lindung dari nilai kekayaan kita, karena jika disimpan dalam bentuk uang, akan tergerus oleh inflasi, sementara harga emas mengikuti inflasi,’’ kata Asih.

Kemudian, kata Asih, uang sesungguhnya adalah emas lantaran bersifat liquid atau mudah dicairkan, sebagai kebanggaan bagi nasabah karena merupakan alat tukar sepanjang masa.

Tabungan Emas Pegadaian merupakan layanan penitipan saldo emas yang memudahkan masyarakat untuk berinvestasi emas. Produk ini memungkinkan nasabah melakukan investasi emas secara mudah, murah, aman dan terpercaya.

Leave a Comment