Jayapura – Paulus Waterpauw secara resmi menyatakan siap maju pada Pemilian kepala Daerah (Pilkada) 2024 untuk Gubernur Papua.
Kesiapan tersebut diwujudkan dengan datang langsung mengembalikan formulir pendaftaran di sekretariat PDI Perjuangan di Kota Jayapura, Papua, Selasa (7/5/2024). Paulus Waterpauw atau biasa disapa Kaka Besar datang bersama tim pemenangan.
Kepada awak media, Paulus menyatakan telah mengabdi selama 18 tahun di tanah Papua dan menjadi pemimpin daerah di Papua Barat selama dua tahun.
Dengan sejumlah pengalaman, kapasitas, kemampuan dan kedudukan serta jabatan di berbagai bidang, dirinya optimis bisa lulus seleksi dan lolos.
“Di Kepolisian sudah dan di ASN juga sudah, tapi juga diberikan kesempatan di partai politik yakni Golkar terutama, saya merasa ini perlu dituangkan kepada mereka mereka yang masih jauh dibawah saya,”ucapnya.
“Dengan pengembalian berkas ini, saya bersedia menjadi calon gubernur Papua periode 2024-2029. Karena saya sebagai anak negeri dan anak bangsa yang punya tanggung jawab yang sama mengabdi untuk Tanah Papua,” ucapnya.
Paulus meminta dia restu dari seluruh masyarakat Papua untuk maju dalam Pilkada Gubernur Papua.
“Saya sudah kembali. Memang kemarin kurang lebih dua tahun saya menjadi penjabat Gubernur Papua Barat, sehingga saya jarang bertemu dengan kerabat di sini,” kata Kaka Besar.
Terkait sosok yang akan mendampinginya, Paulus Waterpauw menyampaikan bahwa ada beberapa yang telah bertemu dengannya, namun masih proses penjajakan sembari menyebut sejumlah kriteria bagi calon pendampingnya.
“Kriteria pertama harus asli Tabi atau Saireri karena ini wilayah ada dan didominasi oleh masyarakat dua suky besar ini,” ujarnya. (Zulkifli)