Pasific Pos.com
Info Papua

Pangdam XVII/Cenderawasih Pimpin Upacara Penyambutan dan Pelepasan Satgas Kopasgat Pamtas Kewilayahan RI-PNG

Pangdam XVII/Cenderawasih, Mayjen TNI Rudi Puruwito memimpin langsung Upacara Penyambutan Satgas Kopasgat Pamtas Kewilayahan RI-PNG Yonko 465/Brajamausti serta Pelepasan Satgas Pamtas Kewilayahan Yonko 461/Cakra Bhaskara, bertempat di Venue Rugby Lanud Silas Papare, Distrik Sentani, Kabupaten Jayapura.

Jayapura – Dalam suasana penuh khidmat dan semangat kebangsaan, Pangdam XVII/Cenderawasih, Mayjen TNI Rudi Puruwito memimpin langsung Upacara Penyambutan Satgas Kopasgat Pamtas Kewilayahan RI-PNG Yonko 465/Brajamausti serta Pelepasan Satgas Pamtas Kewilayahan Yonko 461/Cakra Bhaskara, bertempat di Venue Rugby Lanud Silas Papare, Distrik Sentani, Kabupaten Jayapura, Kamis (17/04/2025).

Pada momen ini, Pangdam Mayjen TNI Rudi mengapresiasi atas kedatangan Prajurit Satgas Kopasgat Pamtas RI-PNG Kewilayahan Yonko 465/Brajamausti untuk melaksanakan tugas di Tanah Papua dengan harapan membawa kedamaian dan keberkahan bagi masyarakat, khususnya untuk kemajuan pembangunan di wilayah Papua.

“Penugasan bagi prajurit TNI adalah suatu kemuliaan, kehormatan dan kebanggaan. Untuk itu, kepada seluruh prajurit Satgas Yonko 465/Brajamusti agar melaksanakan tugas mulia ini dengan sebaik-baiknya dengan mempedomani semua perintah pimpinan sesuai garis komando dan ketentuan yang berlaku dengan mengimplementasikan nilai-nilai yang terkandung dalam Sapta Marga, Sumpah Prajurit dan 8 Wajib TNI,” ungkap Pangdam.

”Kehadiran di tanah Papua untuk melindungi dan melayani masyarakat serta membantu percepatan pembangunan kesejahteraan masyarakat di wilayah Papua. Segera beradaptasi dengan daerah penugasan, kenali adat istiadat dan kondisi sosial masyarakat setempat serta laksanakan komunikasi secara intens dengan para tokoh dan pemerintah daerah serta aparat keamanan lainnya,” imbuhnya.

Pangdam juga menerangkan pentingnya memahami tugas pokok dengan mengaplikasikan semua materi latihan Pratugas, tingkatkan kewaspadaan dan jangan lengah. pedomani protap dan ham serta jalin sinergi dengan aparat lainnya agar tercipta kebersamaan dan kekompakan diantara sesama abdi negara dalam menghadapi segala ancaman, gangguan, hambatan dan tantangan.

Di tempat yang sama, Pangdam juga menyampaikan terima kasih dan penghargaan yang tulus kepada Satgas Yonko 461/Cakra Bhaskara yang telah menyelesaikan tugasnya dengan baik di wilayah Papua. Ia berharap pengalaman selama bertugas dapat menjadi bekal untuk penugasan ke depan.

“Selamat kembali ke kesatuan masing-masing. Ingat keluarga sedang menunggu dan sampaikan salam hormat kepada keluarga,” pungkas Pangdam.

Turut hadir Marsma TNI Mokh. Mukhson, S.E., M.M (Danlanud Silas Papare, Brigjen TNI Thevi A Zebua, S.E.,M.M (Kasdam XVII/Cen), Brigjen TNI Sapto Widhi Nugroho (Irdam XVII/Cen), Kolonel Inf Zaiful Rakhman, S.E., M.M (Danrindam XVII/Cen), Kolonel Inf Herry Purwanto, S. Sos., M.Han (Asops Kasdam XVII/Cen), Kolonel Inf Harrisal Ismail Subing (Aspers Kasdam XVII/Cen), Kolonel Cba Arif Widodo (Kabekangdam XVII/Cen), Ipda Royka Alfons Sineri. S.H., M.H (Kanit Dalmat 1 sat Samapta).

Leave a Comment