Pasific Pos.com
Info Papua

Nelson Ondi Dukung Antongan Simatupang Jadi Pj Gubernur Papua

Ketua Bawas Perusda Baniyau, Nelson Yohosua Ondi

Tokoh Pengusaha Muda Papua dari Tabi, Nelson Yohosua Ondi.

 

 

Sentani – Tokoh Pengusaha Muda Papua dari Wilayah Tabi, Nelson Yohosua Ondi menilai Laksda TNI Antongan Simatupang, Staf Ahli Bidang Kedaulatan Wilayah dan Kemaritiman pada Kemenko Polhukam RI memiliki kapasitas untuk menjabat sebagai Penjabat (Pj) Gubernur Papua.

“Sebagai tokoh pengusaha muda Papua asal Tabi, saya mendukung penuh pengusulan nama yang diajukan oleh Menko Polhukam RI Mahfud MD kepada Staf Ahli Bidang Kedaulatan Wilayah dan Kemaritiman Kemenko Polhukam Laksda TNI Antongan Simatupang menjadi Pj Gubernur Papua,” ujar Nelson Ondi ketika memberikan keterangan pers di Kota Sentani, Kabupaten Jayapura, Papua, Senin (7/8/2023).

Ia mengungkapkan alasan mendukung penuh Antongan Simatupang sebagai Pj Gubernur Papua, dikarenakan ada catatan-catatan atau jejak digital dari Menko Polhukam yang pernah mengeluarkan statemen tentang pemekaran Papua ini tidak terlepas dari hal-hal yang berkaitan dengan politik.

“Jadi terlepas dari kesejahteraan, juga ada pertimbangan politik terkait pemekaran Papua ini berdasarkan pernyataan dari Menko Polhukam. Itu juga yang perlu dipakai, bahwa penunjukan Pj Gubernur Papua ini ada dari sisi pertimbangan politik,” tuturnya.

“Kemudian jika melihat latar belakang beliau ini dari TNI Matra AL di bidang Kemaritiman, kita juga bisa lihat dalam konteks eskalasi politik saat ini bisa dilihat dari sisi global itu perebutan kekuasaan di wilayah Pasifik oleh China dan Amerika. Nah, disitu juga kan berkaitan dengan gejolak-gejolak yang terjadi di Papua,” tambah pria yang juga menjabat ketua HIPMI Kabupaten Jayapura ini.

Ia meyakini, kehadiran Antongan Simatupang sebagai usulan Pj Gubernur Papua itu selama satu tahun, Antongan bisa meminimalisir hal-hal itu, karena melihat latar belakang beliau dari TNI AL.

“Sehingga itu juga menjadi pertimbangan, jadi komunikasinya di pusat juga bagus. Inikan hanya satu tahun saja, begitupun komunikasi dengan aparat keamanan dalam hal ini TNI juga bagus. Inilah menjadi pertimbangan-pertimbangan politik dan dari sisi lain beliau merupakan seorang militer,” akunya.

Lanjut Nelson mengatakan, jika memang ada usulan-usulan lain atau penolakan dari daerah yang mengharuskan orang asli Papua (OAP) sebagai Pj Gubernur Papua dari masyarakat itu khususnya juga dari teman-teman pemuda perlu berpikir secara rasional, bahwa jabatan Pj Gubernur ini hanya setahun.

“Kalau soal OAP itukan kita sudah diberikan mandat oleh Undang-Undang, bahwa gubernur Papua definitif di tahun 2024 setelah Pilpres dan Pileg itu kita pastikan memilih gubernur definitif yang dari orang asli Papua untuk menjabat selama lima tahun. Aturan perundang-undangan ini sudah jelas, jadi jangan terlalu berpatokan kalau Pj Gubernur ini harus dari OAP. Karena kewenangan dari Pj Gubernur juga kan terbatas, karena dia hanya menjalankan proses administrasi saja. Apalagi jabatan Pj Gubernur ini hanya setahun saja,” ujarnya.

“Jadi jika ada usulan terkait harus OAP sebagai Pj Gubernur, saya berpikir itu tidak mesti juga. Sehingga saya menyarankan kepada OAP yang didorong sebagai calon Pj Gubernur, karena kami masih membutuhkan yang bersangkutan juga di jabatan yang hari ini diembannya dan jarang juga jabatan itu diemban oleh OAP,” tutup Nelson.

Artikel Terkait

Ikuti Diksar selama 12 Hari, 41 Peserta Pelatihan Satpam di Sentani Siap Terjun ke Dunia Kerja

Jems

Soal APK Curi Start Kampanye, NYO: Bawaslu Harus Tegas Menindak Caleg Tersebut

Jems

41 Orang Asli Papua Diberikan Pelatihan Diksar Satpam, Bupati Triwarno: Saya Apresiasi Kegiatan ini

Jems

Naik Ketingkat Penyidikan, Ketua Bawas Apresiasi Kinerja Polres Jayapura

Jems

Kuasa Insidentil Menangkan Sengketa Informasi Tanah SMKN 1 Sentani, Nelson: Terima Kasih Mahkamah Agung

Jems

Minggu, Masa Bakti Direksi Perusda Baniyau 2019-2023 Berakhir

Jems

Mendagri Diminta Libatkan PPATK dalam Proses Seleksi Calon Pj Gubernur Papua

Jems

Presiden Jokowi Diminta Tetapkan Jenderal Antongan Simatupang Jadi Pj Gubernur Papua

Jems

Belum Menerima Sertifikat Rumah, Sejumlah Atlet Peraih Emas PON Jabar dan Papua Kecewa

Jems

Leave a Comment