Pasific Pos.com
Ekonomi & BisnisHeadline

Mengapa Trigana Air Belum Buka Rute ke Papua Tengah ?

Pesawat ATR Trigana Air. (Foto : Istimewa)

Jayapura – Manajemen Trigana Air mengungkapkan alasan hingga kini belum membuka rute penerbangan Jayapura – Nabire.

Manager Sales Trigana Air Jayapura, Budiono mengatakan, landasan Bandara Nabire, Provinsi Papua Tengah belum bisa didarati oleh pesawat jenis Boeing 737.

“Bandara Nabire hanya bisa didarati oleh pesawat jenis Avions de Transport Regional atau ATR, sementara pesawat kami tipe ini hanya dua unit yang saat ini digunakan untuk melayani penumpang ke wilayah Papua Selatan,” kata Budiono di Sentani, Kabupaten Jayapura, Papua, Senin (7/10/2024).

Budiono bilang, pesawat Trigana Air jenis ATR digunakan untuk melayani penumpang rute Merauke – Ewer dan Merauke – Kepi.

Kendati demikian, pihaknya akan melayani wilayah Papua Tengah jika landasan Bandara Nabire telah diperpanjang tetapi tetap mengikuti arahan kantor pusat.

Sementara, untuk melayani masyarakat yang berada di wilayah Papua Pegunungan, Trigana Air menggunakan pesawat Boeing 737 seri 300 dan 500 dengan kapasitas seat masing-masing 146 dan 122.

“Rute Jayapura – Wamena, sehari empat kali, sementara rute Jayapura – Dekai sehari sekali,” jelasnya.

Terkait trafik penumpang selama tahapan pemilihan kepala daerah (Pilkada) berlangsung, Budiono mengatakan, tidak berdampak.

“Jumlah penumpang masih seperti biasa, tidak ada penambahan ataupun penurunan, jadi tidak terjadi peak  dan low season. Oleh karena itu, kita tidak melakukan penambahan pesawat, begitupun frekuensi penerbangan masih normal,” ucapnya. (Sari)

Leave a Comment