Pasific Pos.com
Sosial & Politik

Maju Pilkada 2024 Kabupaten Jayapura, Alpius Toam Datangi Sekretariat DPC PDIP

Nampak Alpius Toam ketika berbincang dengan Ketua Tim Bappilu DPC PDIP Kabupaten Jayapura Ismail Mambi, di Sekretariat Kantor DPC PDIP Kabupaten Jayapura, Jalan Raya Doyo Baru-Depapre, Distrik Waibhu, Kabupaten Jayapura, Papua, Kamis (18/4/2024) pagi.

 

 

Sentani – Alpius Toam bersama timnya menyambangi Kantor Sekretariat DPC PDIP Kabupaten Jayapura yang berada di Jalan Raya Doyo Baru-Depapre, Distrik Waibhu, Kabupaten Jayapura, Papua, Kamis (18/4/2024) pagi.

Kedatangan Alpius Toam di sekretariat partai berlambang banteng tersebut guna mengambil berkas pendaftaran yang telah dibuka oleh DPC PDIP Kabupaten Jayapura.

Alpius Toam mengatakan, kedatangannya ke kantor sekretariat setelah melihat pengumuman DPC PDIP Kabupaten Jayapura.

“Karena itu saya datang kesini. Saya siap lahir batin untuk masuk dalam kandidat (bakal) calon Bupati Jayapura periode 2024-2029 itu apapun keadaannya,” katanya.

“Jadi saya sudah mempersiapkan diri guna maju sebagai calon Bupati Jayapura sehingga ketika saya mendapatkan informasi ini, saya terlebih dahulu datang pada hari ini dan saya sebagai orang pertama yang datang di Sekretariat DPC PDIP Kabupaten Jayapura untuk mengambil berkas pendaftaran,” tambahnya.

Dirinya menjelaskan, alasan dirinya mengambil berkas pendaftaran untuk mendaftarkan dirinya di Partai moncong putih. Karena saat ini, baru PDIP yang membuka pendaftaran bagi bakal calon bupati (Bacabup) Jayapura.

Dirinya juga tidak menutup kemungkinan bakal mendaftarkan diri di partai-partai lainnya jika pendaftaran telah dibuka.

“Saya datang tidak sendiri, karena saya diusung oleh 10 Pengurus Anak Cabang (PAC) PDIP yang ada di Kabupaten Jayapura dan tadi setelah saya mengambil berkas pendaftaran, mereka juga sudah menyerahkan surat dukungan (diusung) dari 10 PAC PDIP di Kabupaten Jayapura kepada DPC PDIP Kabupaten Jayapura. Artinya, saya kesini tidak sendirian karena datang dalam dukungan atau usungan 10 PAC tersebut,” ungkapnya.

Selain itu, nantinya juga akan melihat partai politik lain yang bakal membuka pendaftaran.

“Jadi saya siap untuk mendaftarkan diri di partai sambil mengikuti seluruh proses yang ada. Tapi khusus untuk PDIP, hari ini sudah memberikan formulir pendaftaran yang nantinya saya akan lengkapi sebagai syarat untuk mendaftar secara umum dan secepatnya saya akan lengkapi untuk serahkan kembali persyaratan pendaftaran dalam satu atau dua hari kedepan. Sehingga itu bisa menjadi bahan pertimbangan dari pengurus PDIP guna berproses,” jelasnya.

Untuk partai politik lainnya, Mantan Kepala Dinas PUPR Kabupaten Jayapura menambahkan bahwa pihaknya menargetkan bisa mendapatkan lima sampai enam kursi dari setiap pendaftaran di partai politik sebagai syarat untuk lolos mencalonkan diri sebagai Bupati Jayapura periode 2024-2029.

Sehingga dalam waktu satu atau dua hari ini, dirinya akan kembali menyerahkan persyaratan umum pendaftaran ke DPC PDIP Kabupaten Jayapura diantaranya riwayat hidup (Curiculum Vitae), pengalaman kerja, pengalaman berorganisasi dan lain sebagainya.

“Sebagai bakal calon, kami berharap partai dapat mempertimbangkan lebih jauh terkait dengan pendaftaran yang akan kami lakukan nanti,” pungkasnya.

Sementara itu, Sekretaris DPC PDIP Kabupaten Jayapura, Isaias Mara mengatakan, bahwa pihaknya bakal menerima bakal calon kepala daerah dan wakil kepala daerah. Namun yang akan menentukan dan mengeluarkan rekomendasi dari DPP PDIP.

“Secara resmi kami sudah serahkan berkas formulir pendaftaran kepada pak Alpius Toam sebagai bakal calon Bupati Jayapura. Sesuai aturan dan mekanisme partai, bagi siapapun bakal calon Bupati dan Wakil Bupati Jayapura yang ingin mendaftar di PDIP itu wajib datang langsung mengambil dan mengisi formulir pendaftaran secara sendiri di sekretariat kami,” katanya.

Adapun batas pengambilan formulir tersebut, lanjut Anggota Penjaringan Pilkada Kabupaten dari Partai Berkepala Banteng ini, telah ditetapkan maksimal dimulai tanggal 18 April 2024 hingga 2 Mei 2024.

“Jadi, semua pendaftar akan kami kirim ke DPD untuk dijaring. Kemudian, hasil penjaringan oleh DPD akan dikirim ke DPP PDIP, untuk menentukan siapa yang layak mendapatkan rekomendasi dari partai,” terangnya.

“Selain itu, dengan tegas kami tidak menerima pendaftar yang diwakilkan. Jadi, setiap pendaftar harus datang sendiri, baik itu sebagai bakal calon kepala daerah atau wakil kepala daerah. Bahkan, kalau sudah ada pasangannya bisa langsung juga mendaftar secara bersamaan,” tutup Mara.

 

Artikel Terkait

Cagub Mari-Yo Kembali Kirim Excavator, Kali ini Bersihkan Kali Belakang Youtefa

Jems

Komitmen dengan Janji Atasi Banjir di Perumahan Warga Organda, Mari-Yo Turunkan Alat Berat

Jems

Dukung Paslon Nomor 2 di Pilkada Sarmi, Mesak Manibor: Masyarakat Cerdas Pasti Pilih Yanni-Jemmi

Jems

‘Ngopi Bareng’, Wadah Polres Jayapura Ciptakan Komitmen Bersama untuk Pilkada Damai

Jems

Cerdaskan Seluruh Masyarakat Papua, Mari-Yo Siapkan Program Kartu Khusus

Jems

Masyarakat Pantai Barat Siap Menangkan Paslon Yanni-Jemmi di Pilkada Sarmi

Jems

Paslon Mari-Yo Dapat Dukungan dari Gereja Pantekosta Indonesia

Jems

Ketua Dewan Adat Tabi: Yanni Adalah Berkat Tuhan Untuk Kabupaten Sarmi

Jems

Kontraktor Lokal Siap Dukung Paslon Nomor Urut 02 Menjadi Bupati dan Wakil Bupati Sarmi

Jems

Leave a Comment