Pasific Pos.com
Papua Selatan

Lepas Keberangkatan Mantan Komandan, Jajaran Lanud J.A.Dimara Diselimuti Suasana Haru

Kolonel Gogot dan istri saat diantar di bandara (foto:iis)

MERAUKE,- Suasana haru nampak menyelimuti keluarga besar Lanud J.A.Dimara ketika mereka melepaskan keberangkatan Kolonel Pnb. Agustinus Gogot Winardi,ST beserta istri menuju tempat tugas yang baru di Base Ops Lanud, Sabtu (4/6).

Bahkan tidak hanya anggota dan keluarganya saja, nampak hadir beberapa warga sipil yang memang sangat dekat dengan mantan Danlanud yang humanis itu serta Danlanud yang baru, Kolonel Pnb. Ferry Yunaldi,S.E,M.Han beserta istri, Kapolres Merauke AKBP Untung Sangaji dan Ketua Bhayangkari Cabang Merauke, Ny.Ndari Untung Sangaji.

Hal ini menunjukkan betapa humanisnya Kolonel Gogot dan sang istri sehingga banyak yang merasa berat berpisah dan berharap beliau dapat meraih kesuksesan di tempat tugas selanjutnya.

Ny. Eta Gogot Winardi bahkan tidak dapat menahan air mata ketika menemui para pengantar dan memeluk mereka satu demi satu dengan penuh kasih. Meskipun belum lama mendampingi suami di Lanud J.A.Dimara, sosok mantan Ketua PIA Ardhya Garini Cabang 6/D III Lanud J.A. Dimara ini sudah sangat dekat dengan seluruh anggota dan keluarga masing-masing.

Wanita yang selalu tampil sederhana dan bersahaja ini memang dikenal ramah dan selalu bersikap baik kepada siapa saja. Ia dan suami sempat memberikan pesan-pesan positif kepada para pengantar khususnya anggota Lanud sebelum naik ke atas pesawat.

Seperti yang diketahui, Panglima Komando Operasi Udara (Pangkoopsud) III Marsekal Muda (Marsda) TNI Samsul Rizal, S.I.P., M.Tr (Han) telah memimpin acara sertijab Danlanud J.A Dimara dari Kolonel Pnb. A Gogot Winardi,S.T kepada Kolonel Pnb. Ferry Yunaldi di gedung serbaguna Hercules, Makoopsud III Samofa Biak, Jumat (3/6) lalu.

Kolonel Ferry adalah alumni AAU 1997 dan sebelumnya menjabat sebagai Danwikdik Terbang Lanud Adi Sutjipto sedangkan Kolonel A Gogot Winardi,S.T yang merupakan alumni AAU 1997 selanjutnya akan menjabat sebagai Kabidlatmatra Puslat Kodiklatau Jakarta.

Danlanud Baru, Kolonel Ferry saat memberikan cinderamata kepada Kolonel Gogot Winardi (foto:iis)

Setelah kembali ke Merauke, malam harinya dilanjutkan dengan acara kenal pamit yang berlangsung internal di Halogen Hotel. Dalam kesempatan itu Kolonel Ferry menyampaikan bahwa dirinya akan berusaha memimpin Lanud J.A.Dimara dengan baik dan melanjutkan program yang sudah digagas oleh pejabat sebelumnya.

Apalagi Kolonel Gogot telah melaksanakan tugas dengan baik dan mendapat apresiasi dari Pangkoopsud . Kolonel Ferry salut dengan sikap dan kedekatan Kolonel Gogot beserta sang istri, baik dengan anggota maupun pengurus organisasi PIA. “Sikap seperti inilah yang memang harus kita tanamkan selama bertugas di daerah sehingga selalu terjalin kebersamaan dan rasa kekeluargaan.

Sebagai warga baru saya mohon kerja samanya untuk membangun Lanud di Merauke ini, bersama-sama mari kita bangun Lanud semakin maju dan lebih baik,”terangnya. Sementara itu Kolonel Gogot menyampaikan terima kasih kepada jajaran Lanud J.A.Dimara yang telah mendukung kinerjanya selama ini sehingga mampu berjalan dengan baik.

Apalagi dengan begitu padatnya aktifitas penerbangan dalam kurun waktu terakhir. Namun begitu patut disyukuri karena zero accident telah tercapai dalam mendukung kegiatan operasional penerbangan. Hal ini menurutnya merupakan pencapaian yang luar biasa dari seluruh jajaran Lanud J.A.Dimara.

“Dukungan yang sudah diberikan kepada saya, semoga dapat diberikan juga kepada saudara dan kawan terbaik saya, Kolonel Ferry yang akan memimpin Lanud selanjutnya,”harap Kolonel Gogot.**

Leave a Comment