Pasific Pos.com
Kabupaten Jayapura

Lantik 64 Anggota Bamuskam, Sekda Hana: Harus Bekerja Maksimal Membangun kampung

Sekda Kabupaten Jayapura Dr. Hana S. Hikoyabi, M.KP., saat foto bersama dengan beberapa perwakilan anggota Bamuskam usai acara pelantikan di Halaman Kantor Distrik Namblong, Kabupaten Jayapura, Selasa (14/3/2023).

Sentani – Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Jayapura, Dr. Hana S. Hikoyabi, M.KP., berharap anggota Bamuskam di 9 Kampung yang baru dilantik harus bisa bekerja semaksimal mungkin untuk membangun kampungnya masing-masing dalam fungsinya sebagai pengawas kinerja Kepala Kampung.

“Bamuskam ini punya kewenangan atau tugasnya sesuai yang sudah diatur didalam Undang-Undang di Negara Republik Indonesia ini. Dengan dilantiknya mereka ini, maka diharapkan menjadi kaki dan tangan dari Pemerintah, untuk melakukan pengawasan atau kontrol berjalannya roda Pemerintahan dan Pembangunan di tingkat Kampung,” ucap Hana Hikoyabi dalam sambutannya usai melantik 64 anggota Badan Musyawarah Kampung (Bamuskam) dari 9 Kampung di Kantor Distrik Namblong, Kabupaten Jayapura, Selasa (14/3/2023).

Ia juga berharap, anggota Bamuskam terus meningkatkan kinerjanya dalam mengawasi seluruh tata kelola pemerintahan ditingkat kampung dengan baik sesuai dengan Tupoksinya dan jangan melewati batas tugasnya.

Menurut perempuan yang akrab disapa Mama Sekda ini, Badan Musyawarah Kampung atau Bamuskam adalah lembaga yang melaksanakan fungsi pemerintahan yang anggotanya merupakan wakil dari penduduk desa atau kampung berdasarkan keterwakilan wilayah dan ditetapkan secara demokratis.

“Dalam sumpah dan janji jabatan itu sudah disebutkan, mereka bersedia dengan tugas yang diembankan dan hal itu bukan sekedar kata-kata biasa saja. Anggota Bamuskam dari 9 Kampung ini harus menjadi motor penggerak pengawasan. Jika ada Kepala Kampung yang berbuat macam-macam dalam tata kelola Pemerintahannya, maka Bamuskam punya kewenangan untuk meluruskan,” imbaunya.

Selain itu lanjut Mama Sekda, anggota Bamuskam ini harus bisa menerima semua aspirasi masyarakat di masing-masing kampungnya. Jika ada persoalan yang terjadi agar dapat diselesaikan ditempatnya masing-masing dan berkordinasi dengan Pemerintah ditingkat Distrik untuk pecahkan secara bersama-sama persoalan yang terjadi tersebut.

“Kita punya harapan Bamuskam ini bisa lebih maksimal dalam kinerjanya, lebih khususnya dalam pengawasan, serta fungsi pengontrolan terhadap kinerja Kepala Kampung. Ini harus dipahami agar bisa dimaksimalkan kinerja Kepala Kampung dalam pelayanan terhadap masyarakat baik secara langsung maupun tidak langsung,secara struktur maupun pelayanan administrasi kedepannya yang lebih baik,” jelasnya.

“Jadi, ada banyak tantangan yang dihadapi oleh Pemerintah Kampung, sehingga dengan dukungan anggota Bamuskam lebih kuat lagi dalam pelayanan kepada masyarakat,” pungkas Hana Hikoyabi.

Artikel Terkait

Keinginan Sopir Depapre Terwujud, Kapolres: Harapan Kami Ada Peningkatan Pelayanan Kepada Masyarakat

Jems

Sekda Hana Hikoyabi Dilantik jadi Komisaris Utama PT AMJ Robongholo Nanwani

Jems

Tutup Fest Baku Timba, Hana Hikoyabi: FBT Memberi Semangat Kepada UMKM Bahwa Mereka Mampu Bersaing

Jems

Buka Festival Baku Timba, Bupati Triwarno Purnomo Apresiasi Octow Entertainment

Jems

NYO: Mantan Bawas dan Direksi Perusda Baniyau Perlu Mencontoh Komitmen Mama Hana Hikoyabi

Jems

Pj Triwarno: Meet Point Cafe Menambah Tempat Tujuan Wisata Kuliner di Kabupaten Jayapura

Jems

Sekda Hana Apresiasi Launching  Kampung Moderasi Beragama Kemenag

Jems

Plh Gubernur Papua Apresiasi Pelaksanaan Festival Danau Sentani

Jems

Sekda Hana Apresiasi Perayaan Paskah IKT Kabupaten Jayapura

Jems

Leave a Comment