Pasific Pos.com
Papua Selatan

Kunjungi Kampung Timur, Sulaeman Hamzah Dengarkan Curhatan Warga

Warga Kampung Timur saat mengikuti pertemuan (foto:iis)

MERAUKE,ARAFURA,-Dalam kegiatan resesnya di Kabupaten Merauke, Anggota Komisi IV DPR RI, H.Sulaeman L.Hamzah berkesempatan melakukan tatap muka dengan sejumlah warga yang ada di wilayah Kampung Timur guna mendengarkan keluh kesah mereka dan berdiskusi tentang beberapa hal penting. Pertemuan yang berlangsung di salah satu area pangkalan mobil itu diikuti oleh sejumlah warga yang sangat antusias karena dapat bertemu langsung dengan sosok wakilnya di gedung DPR RI tersebut. Dalam sambutannya, Sulaeman mengemukakan bahwa sebenarnya sejak reses pertama dirinya telah berencana untuk mengunjungi semua tempat khususnya yang merupakan kantong-kantong suara yang ia peroleh.

Namun karena pandemi sehingga rencana tersebut harus tertunda dan baru dapat dilakukan sekarang. Semua urusan harus dilakukan secara virtual dan tidak dilakukan reses ke daerah saat itu. Dirinya juga harus menyesuaikan dengan waktu yang ada sehingga lebih fokus pada titik-titik yang dianggap penting dan belum pernah ia kunjungi, salah satunya di kawasan Kampung Timur. Sebagai anggota dewan yang mewakili Papua, dirinya memang sudah berkomitmen agar di saat reses harus dapat bertemu langsung dengan konsituen. Tidak hanya masyarakat yang telah memilih dirinya akan tetapi yang tidak memilihpun tetap ia datangi karena hal itu sudah menjadi kewajibannya sebagai wakil rakyat Papua di senayan.

“Saya memang konsisten untuk hadir di Merauke dan semua kabupaten,”jelasnya. Sementara itu Anggota DPRP, Fauzun Nihayah mengemukakan bahwa kehadiran partai politik tidak semata-mata hadir mencari masyarakat pada saat pemilu. Namun setelah wakil rakyat duduk di gedung DPR maka harus kembali kepada masyarakat karena kehadiran wakil rakyat harus dapat memberikan manfaat bagi masyarakat. Dirinya yang bertugas di Komisi V DPRP fokus di bidang pendidikan dan kesehatan sehingga dalam pertemuan tersebut masyarakat dapat menyampaikan permasalahan yang dihadapi.

Artikel Terkait

63 Anak Yatim Dapat Santunan Dari Rumah Aspirasi

Admin

Sulaeman Hamzah Kembali Panggil Instansi Terkait

Arafura News

Salurkan Alsintan Bagi Warga Asli Papua Tabonji

Arafura News

Warga Diharap Dapat Memberikan Hak Politiknya

Arafura News

Peserta Sekolah Restorasi Diharap Bisa Memposisikan Diri

Arafura News

Tetap Peduli Di Tengah Covid 19, Sulaeman L.Hamzah Kerjasama Dengan Balai Karantina Ikan

Arafura News

Rapat Koordinasi Bersama Mitra Komisi IV DPR RI Libatkan Instansi Terkait

Arafura News

Leave a Comment