Pasific Pos.com
Kabupaten Jayapura

Kukuhkan Pasukan Pengibar Bendera Pusaka, Pj Bupati Siriwa: Jaga Kesehatan

Foto bersama Pj Bupati Jayapura Samuel Siriwa, Sekda Kabupaten Jayapura Hana Hikoyabi, Pimpinan Forkopimda dan Pasukan Pengibar Bendera Pusaka.

 

 

Kabupaten Jayapura – Pj Bupati Jayapura, Samuel Siriwa mengukuhkan Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) Kabupaten Jayapura yang akan bertugas pada tanggal 17 Agustus 2024.

Pengukuhan dilakukan di Aula Lantai II Kantor Bupati, Gunung Merah Sentani, Kabupaten Jayapura, Papua, Kamis (15/8/2024) setelah dirinya resmi menjabat sebagai Pj Bupati Jayapura.

Pj Bupati Jayapura Samuel Siriwa memberikan apresiasi kepada peserta yang dengan antusias mengikuti semua proses dalam mempersiapkan pengibaran bendera peringatan Hari Ulang Tahun RI ke-79.

“Saya memberikan apresiasi terhadap anak-anak paskibraka atas semangat mereka. Saya berharap mereka menjaga kesehatan sehingga dapat menjalankan tugas pada 17 Agustus.” pesan Siriwa usai mengukuhkan Paskibraka.

Diketahui, hadir dalam pengukuhan Paskibraka ini, Sekda Kabupaten Jayapura Hana Hikoyabi, para asisten dan juga pimpinan OPD di lingkungan pemerintah Kabupaten Jayapura.

Selain itu, hadir juga para orang tua dan kerabat para pasukan pengibar bendera untuk menyaksikan momen pengukuhan Paskibraka Kabupaten Jayapura.

Artikel Terkait

JOAN Tutup Debat Pertama dengan Closing Statement yang Memukau dan Bijaksana

Jems

Temui Cawagub Aryoko, PGRI Curhat Soal Kondisi Pendidikan di Pedalaman

Jems

Pangkoopsud III Berharap Kehadiran TNI AU Harus Dirasakan Manfaatnya oleh Masyarakat

Jems

Ester Yaku Gugat Pansel DPRK Kabupaten Jayapura ke PTUN

Jems

Ketua Peradilan Adat Minta Masyarakat Hargai Kerja Pansel DPRK

Jems

Soal Jabatan Ketua DPRK Defenitif, DPC GAMKI Dukung Keputusan Partai Pemenang

Jems

Dilantik Menjadi Anggota DPRK, Mashita Idar Gelar Syukuran Bersama Kerabat dan Pendukung

Jems

Penunjukan Siapa yang Menduduki Ketua DPRK Jayapura Hak Prerogatif Partai Pemenang

Jems

Aktivis Politik Kabupaten Jayapura Berharap Ketua DPRK Dijabat Orang Asli Papua

Jems

Leave a Comment