Pasific Pos.com
Lintas Daerah

KPU Tolikara Resmi Tetapkan Nama-Nama Calon DPRD Terpilih

Ketua KPU Tolikara, Netius Wenda. (Foto Tiara)

Jayapura – KPU Tolikara resmi menetapkan calon terpilih anggota DPRD Periode 2024-2029. Penetapan calon DPRD terpilih ini tertuang dalam keputusan KPU Tolikara Nomor 121 Tahun 2024 Tentang Penetapan Calon Terpikih Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Tolikara dalam Pemilihan Umum (Pemilu) 2024.

Penetapan Calon terpilih ini umumkan di langsung oleh Ketua KPU Tolikara Netius Wenda didampingi Komisaris KPU Tolikara dan disaksikan perwakilan Partai Politik (Parpol) dan Forkopimda setempat, di
Kabupaten Tolikara, pada Jumat, 14 Juni 2024 lalu.

Ketua KPU Tolikara Netius Wenda menjelaskan, kursi DPRD Provinsi Papua Pegunungan untuk Kabupaten Tolikara satu distrik akan dilakukan perhitungan ulang surat suara .

“Distrik Geya perhitungan ulang surat suara keputusan Makama kontisitu ( MK ) maka kami KPU Kabupaten Tolikara di perintahkan perhitungan ulang surat suara sejak keputusan sampai saat di beri waktu 30 hari untuk di laksanakan perhitungan ulang surat suara Distrik Geya,” kata Netius Wenda kepada Pasifil Pos dalam pesan singkatnya pada 19 Juni 2024.

Sehingga kata Netius Wenda, pemerintah daerah dan KPU Tolikara bekerja sama dengan mengikuti jadwal yang di keluarkan oleh KPU RI supaya tidak menghalagi tahapan pilkada.

“Sebagai Ketua KPU Kabupaten Tolikara, saya berharap masyarakat di Distrik Geya juga dapat bekerja sama, supaya semua ini bisa berjalan dengan lancar dan sukses. Itu harapan kami KPU Tolikara dan pihak keamanan dalam hal ini TNI/POLRI yang ada di Kabuapten Tolikara,” harapnya.

Sekedar diketahui, berikut Nama-Nama Calon DPRD Terpilih DPRD Tolikara.

Dapil Tolikara 1 (9 Kursi)

1. Otopius Yikwa, Total Suara 4.467 (PKB)
2. Meinus Wenda, Total Suara 5.171 (PDIP)
3. Ale Wandik, Total Suara 3.267 (PDIP)
4. Kristian Yikwa, Total Suara 3.735 (PDIP)
5. Paleku Wunungga, Total Suara, 2.133 (Golkar)
6. Meki Wanimbo, Total Suara, 5.581 (PKS)
7. Tudin Jikwa, Total Suara, 5.169 (PKS)
8. Limison Bogum, Total Suara 3.735 (PBB)
9. Yutius Kogoya, Total Suara, 4.063 (Demokrat)

Dapil Tolikara II (6 Kursi)

1. Yan Wenda, Total Suara 4.430 (PKB)
2. Tarimes Kiwo Total Suara 5.048 (PKB)
3. Yoel Wakur, Total Suara, 6.935 (PDIP)
4. Eiron Karoba, Total Suara, 6.146 (PDIP)
5. Tibar Kogoya, Total Suara 1.741 (PDIP)
6. Tembenur Wanimbo, Total Suara, 4.962 (PKS)

Dapil Tolikara III (5 Kursi)

1. Tenus Yikwa, Total Suara, 2.415 (PKB)
2. Dekison Kogoya, Total Suara, 6.345 (Golkar)
3. Waik Wanimbo, Total Suara, 4.175 (PKS)
4. Daud Payokwa, Total Suara, 5.173 (PKS)
5. Wenagagima Kogoya, Total Suara, 4.019 (Perindo)

Dapil Tolikara IV (10 Kursi)

1. Messo Penggu, Total Suara, 6.042 (PKB)
2. Eku Wenda, Total Suara, 5.031 (PKB)
3. Karmil Kogoya, Total Suara, 5.429 (Gerindra)
4. Irinus Wanimbo, Total Suara 6.326 (PDIP)
5. Desmira Bembok, Total Suara, 3.183 (PDIP)
6. Y. Esman Kogoya, Total Suara, 5.386 (PDIP)
7. Mutin Kogoya, Total Suara, 5.029 (PKS)
8. Wes Kogoya, Total Suara 4.396 (PKS)
9. Seniton Gurik, Total Suara, 3.950 (Garuda)
10. Amendius Alyto Wenda, Total Suara, 2.231 (PAN). (Tiara).

Leave a Comment