BOVENDIGOEL – KPU Provinsi Papua selaku KPU Kabupaten Boven Digoel, Kamis (24/12/2020) mulai melakukan pendistribusian logistik Pilkada Boven Digoel.
Pantauan Kawat Timur di Kantor KPU Boven Digoel, distribusi logistik dimulai pukul 12.00 WIT untuk Distrik Manggelum, Firiwage dan Distrik Jair.
“Jadi hari ini kita lakukan distribusi untuk 3 distrik terjauh, memang harus di lakukan sejak sekarang, karna untuk menjangkau 3 distrik ini membutuhkan waktu yang cukup lama,” kata Anggota KPU Papua, Melkianus Kambu didampingi Sekretaris KPU Boven Digoel, Vitalis Dambi.
Menurutnya, pendistribusian logistik pilkada ketiga distrik tersebut menggunakan angkutan darat dan dilanjutkan dengan angkutan sungai.
“Jadi kita gunakan kendaraan darat dulu, kemudian logistik dipindahkan ke speedboat karena harus melewati sungai,” katanya.
Dirincikan, untuk logistik ini didroping langsung ke gudang logistik yang ada di sekretariat PPD masing-masing distrik.
“Semua droping di PPD dulu, dan di lanjutkan ke PPS menyesuaikan kondisi dan medan kampung, sebab untuk ke lokasi TPS ini juga membutuhkan waktu, karena kondisi geografis tiap kampung berbeda-beda,” katanya.
Untuk diketahui, pendistribusian logistik 3 Distrik tersebut mencakup 16 TPS, masing-masing Distrik Manggelum sebanyak 6 TPS, Distrik Firiwage sebanyak 4 TPS dan Distrik Jair 6 TPS.