Pasific Pos.com
Ekonomi & Bisnis

Kolaborasi TP PKK Dan Kodim 1707, Bantu Pemasaran Komoditi Petani OAP

 

MERAUKE,- Kepedulian ditunjukkan oleh Ketua TP PKK Kabupaten Merauke, Nova Gebze kepada para petani lokal agar mampu mendapat penghasilan yang lebih baik dan komoditi yang dipasarkan juga lebih meluas.

Sejak dilantik secara resmi sebagai ketua, wanita yang juga seorang ASN ini bergerak cepat dengan mengerahkan seluruh pengurus untuk melaksanakan program yang mampu menyentuh masyarakat termasuk dari kalangan petani.

Salah satunya membantu pemasaran hasil panen petani asli Papua dengan menggandeng kalangan militer dalam hal ini Kodim 1707/Merauke yang tengah menggiatkan program Makan Bergizi Gratis (MBG) di bawah komando Dandim 1707/Merauke, Letkol Inf Johny Nofriady, S.E, M.Han.

Nova bersama sejumlah pengurus dan Kepala Dinas Ketahanan Pangan, Peternakan dan Kesehatan Hewan Kabupaten Merauke, Martha Bayu Wijaya bertemu Dandim di Makodim, Kamis (17/4) untuk membahas perihal tersebut dan langkah-langkah ke depan. Bak gayung bersambut, maksud dan tujuan Nova Gebze mendapat respon positif dari Dandim dan bersedia untuk berkolaborasi.

Nova menyampaikan, petani yang menjadi sasaran kali ini adalah petani sayur OAP yang merupakan binaan Dinas Ketahanan Pangan. Beberapa waktu lalu telah dilakukan peninjauan kepada sejumlah kelompok tani untuk melihat secara langsung kondisi di lapangan serta kualitas sayur yang dihasilkan. Ternyata sayuran yang ditanam petani OAP sangat bagus dan tergolong segar.

Dandim mengungkapkan, dirinya merasa senang atas tawaran yang disampaikan pihak TP PKK karena dapur MBG membutuhkan stok yang cukup banyak. Oleh karena itu petani diharapkan menghasilkan sayuran secara kontinyu sehingga Kodim bisa menjadi pelanggan tetap. “Sebagai langkah awal tidak apa-apa kalau belum bisa rutin dan tidak masalah juga jika sayurannya tidak seragam. Jadi bisa didrop ke kami dengan jenis yang berbeda-beda.

Ya, kita mengalir saja. Semua berjalan secara bertahap hingga petani benar-benar dapat berproduksi secara rutin ke depannya,”tukas Dandim. Ia menambahkan, dapur yang pihaknya kelola sangat bermanfaat untuk masyarakat sekitar sehingga dibutuhkan peran serta organisasi seperti PKK maupun Persit untuk memberikan pemahaman yang lebih optimal.

Sementara itu Martha Bayu menjelaskan, petani sayur yang dibina pihak dinas menanam berbagai jenis sayuran unggul, di antaranya pakcoy, kangkung dan bayam. Untuk sistem tanamnya secara hidroponik dan ada pula yang menggunakan media polybag. Awalnya mereka menanam sayur untuk memenuhi asupan keluarga dengan memanfaatkan pekarangan rumah.

Namun dengan adanya kerja sama ini diharapkan pihak Kodim dapat membeli sayuran petani dalam jumlah tertentu sehingga membantu kesejahteraan mereka. Dijelaskan, kelompok tani yang dibina tahun ini berjumlah 25 kelompok sedangkan tahun lalu sebanyak 31 kelompok, sudah termasuk peternak ayam.(Iis)

Leave a Comment