Pasific Pos.com
Kabupaten Jayapura

Ketua Fraksi Demokrat DPR Papua Salurkan Bama di Nimbokran

Satgas Pangan Papua
Anggota Komisi II DPR Papua Mustakim HR saat melakukan kunjungan kerja di Pasar Central Hamadi beberapa waktu lalu.

Jayapura, – Di tengah pandemi Covid-19, Fraksi Demokrat DPR Papua hadir memberikan bantuan bahan makanan (Bama) kepada masyarakat yang terdampak di Kampung Nimbokran, Kabupaten Jayapura, Selasa(19/05).

Ketua Fraksi Demokrat DPR Papua, Drs.Mustakim HR mengatakan, ini sebagai bentuk kepedulian pengurus Fraksi Demokra kepada sesama yang saat ini sedang membutuhkannya.

“Kami memberikan bantuan bahan makan kepada masyarakat bukan hanya di satu tempat. Tetapi kami juga sudah serahkan di beberapa tempat di kota Jayapura. Besok nanti juga kami akan serahkan di Kabupaten Jayapura dan Kabupaten Keerom, kata Mustakim usai memberikan bantuan bama di Kampung Nimbokran.

Namun Mustakim berharap, disaat pandemi covid-19 ini belum berakhir, pemerintah dapat memperhatikan masyarakat, bukan hanya mengeluarkan kebijakan namun juga memberikan solusi bagi masyarakat.

“Jika kita membatasi ruang gerak masyarakat untuk tidak beraktifitas maka konsekuensinya, harus cari jalan keluarnya bagi masyarakat,” ujar Mustakim.

Pihaknya juga berharap kepada semua masyarakat di tanah Papua yang merasa kelebihan agar hendaknya membantu masyarakat yang tidak mampu.

“Karena pada saat ini semua masyarakat terkena dampak dari covid ini, semua juga butuh makan, dan pada saat ini di batasi waktu untuk mencari makanan,” tuturnya

Selain itu, Mustakim menghimbau kepada masyarakat untuk mematuhi aturan yang disampaikan oleh pemerintah.

“Jadi harus berdiam diri di rumah, kita harus melawan corona, harus jaga jarak dan memakai masker bila keluar dari rumah,” pesannya.

Sementara itu,Plt kampung Nimbokrang, Muhammad Nasratan mengatakan dengan adanya bantuan bama ini, selaku perpanjang tangan dari Babinmas, di kampung Nimbokrang ini sangat berterima kasih kepada Fraksi Demokrat DPR Papua.

Dikatakan, selain bantuan dari Fraksi Partai Demokrat, di kampung Nimbokrang ini juga mendapat bantuan dari PUPR Provinsi, BRI Jayapura, juga dari Kabupaten Jayapura.

Artikel Terkait

Maju Pilkada Sarmi, Anggota DPRP 4 Priode ini Pamitan dan Mohon Doa Restu

Jems

Lewat Moment Safari Ramadhan, Sekretariat DPR Papua Berbagi Kasih di Dua Pondok Pesantren

Jems

Sekretaris Fraksi PAN DPRP Minta Pj Gubernur Segera Lantik Pejabat Eselon Pemprov Papua

Jems

DPRP Minta Pj Gubernur Evaluasi Kinerja Kepala OPD

Bams

Sesuai UU Otsus, Presiden Wajib Terbitkan Perpres KKR dan Pengadilan HAM Ad Hoc di Papua

Bams

Peran Perempuan Dalam Lestarikan Eksistensi budaya dan kehidupan Masyarakat Asli Papua Dinilai Sangat Relevan

Bams

Kasus Pembantaian Warga Sipil di Nduga, Yunus Wonda Sebut Tindakan Tidak Berprikemanusiaan

Bams

Yunus Wonda: Pro Kontra Tentang Pemekaran Adalah Hal Biasa

Bams

Legislator asal Papua Himbau Masyarakat Sambut DOB

Bams

Leave a Comment