Pasific Pos.com
Papua Selatan

Kemeriahan Fun Run, Libatkan Seribu Peserta

Peserta saat mengikuti Fun Run (foto:ist)

MERAUKE,ARAFURA,- Masih dari kemeriahan HUT TNI AL ke 77, kali ini sebanyak 1.000 orang mengikuti kegiatan Fun Run yang digelar Lantamal XI Merauke dengan start dari Monumen Kapsul Waktu dan finish di Mako Lantamal XI, Minggu (11/9).

Peserta mulai berlari pada pukul 06.00 WIT dengan rute Jalan Ahmad Yani, Jalan Raya Mandala, Jalan Parako, Jalan Ermasu, Jalan Trikora depan RSAL dan Jalan Noari. Penyanyi Mace Purba juga turut dihadirkan untuk melantunkan suara emasnya menghibur para peserta dan tamu undangan pagi itu.

Danlantamal XI Merauke, Brigjen TNI (Mar) Gatot Mardiyono, SH kepada wartawan mengemukakan bahwa pada kegiatan Fun Run 7,7 km ternyata pelari tercepat dapat menempuh jarak hanya dengan waktu 26 menit.

Hal ini benar-benar luar biasa dan menjadi sebuah kebanggaan bagi peserta yang ikut dan yang mendapatkan medali untuk yang berhasil mencapai finish pertama sebanyak 90 orang. Momen ini juga menjadi kebanggaan bagi masing-masing pribadi karena telah berpartisipasi dalam event olahraga sekaligus menjaga sarana untuk menjaring potensi dalam rangka menyongsong PON.

Ia mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah berpartisipasi mensukseskan Fun Run dan menghimbau agar dapat mempersiapkan diri karena PPS sudah hadir dan para atlet dapat bersaing di bidangnya masing-masing. “Jadi tajuknya lari bergembira secara serentak dengan jumlah 1.000 peserta. Mereka sangat antusias dan larinya sangat cepat.

Ini sarana untuk meraih prestasi dan ajang untuk mempersiapkan diri menghadapi PON,”ujarnya. Danlantamal menambahkan, kategori yang dilombakan yaitu kategori umum, TNI dan POLRI,wanita gabungan TNI POLRI dan warga sipil serta pelajar. Indonesia timur sudah mengawali Fun Run dua jam lebih awal pada pukul 06.00 WIT.

“Kita hanya sebagai media dan pelaksana di lapangan, jika ada bakat yang menonjol maka Pemda dan KONI akan merekrut mereka. Jadi kami hanya mempersiapkan, tidak hanya atlet tetapi juga yang berminat menjadi prajurit maupun anggota POLRI,”tukas Danlantamal. .

Leave a Comment