Pasific Pos.com
Papua Selatan

Kembali Digandeng Instansi Pemerintah, ‘EO Paradise Bantu Bagikan Ikan Kepada Warga’

EO Paradise
Koordinator Kegiatan EO Paradise, Marsujitullah Aldy Marwan, S.Kom,M.T saat membagikan ikan (foto:ist)

MERAUKE,ARAFURA,- EO Paradise kembali dipercayai instansi pemerintahan dalam membantu kegiatan yang dilaksanakan dimana belum lama ini EO Paradise membantu pembagian ikan segar sebanyak 1.300 kg yang dipusatkan di beberapa titik di Kota Merauke dan luar Merauke, bahkan hingga ke Kabupaten Boven Digoel. Suwarjono, S.Kom, M.T sebagai salah satu pendiri EO Paradise mengatakan, kegiatan tersebut merupakan kerja sama Kementerian Perikanan dalam hal ini kantor Karantina Perikanan Merauke.

“Kami ikut membagi langsung kepada masyarakat terdampak Covid-19, karena itu merupakan program langsung dari Kantor Karantina Perikanan. Kami digandeng untuk ikut serta dalam kegiatan dimaksud,”ujarnya. Sementara itu Koordinator Kegiatan EO Paradise, Marsujitullah Aldy Marwan, S.Kom,M.T menjelaskan, meskipun Kabupaten Merauke juga masuk dalam kabupaten yang terdampak virus Corona, akan tetapi aksi kemanusiaan tidak boleh terlupakan.

Sebab dengan saling membantu kita sudah ikut serta meringankan penderitaan orang lain. Pembagian paket ikan segar ini dilaksanakan 2 tahap dan sudah selesai di dalam dan Kota Merauke serta kabupaten tetangga, Boven Digoel. Marsujitullah atas nama EO Paradise memberikan apresiasi yang luar biasa kepada Kepala Kantor Karantina Perikanan beserta jajaran yang dengan programnya mampu meringankan kebutuhan masyarakat kecil yang terdampak virus Corona. Ia berharap agar Kabupaten Merauke secara khusus dan dunia secara umum dapat segera pulih dari dampak pandemi ini.

Artikel Terkait

Gelar Kegiatan Di Berbagai Lokasi

Arafura News

Leave a Comment