SENTANI – Pekan Olahraga Nasional (PON) XX Papua 2021 yang telah resmi dibuka oleh Presiden Joko Widodo pada Sabtu 02 Oktober 2021 kemarin, dikatakan sebagai panggung persaudaraan, keadilan dan panggung kesejahteraan bagi seluruh masyarakat.
“PON ini punya makna besar bagi seluruh masyarakat Indonesia. PON XX Papua merupakan panggung persatuan, kebersamaan, persaudaraan dan panggung keadilan untuk maju Bersama, sejahterah Bersama dalam bingkai NKRI,” kata Jokowi saat membuka Pekan Olahraga Nasional (PON) XX Papua 2021 di Stadion Lukas Enembe, Kampung Harapan, Kabupaten Jayapura, Papua, Sabtu (02/10/2021) malam.
Menurut orang nomor satu di Indonesia itu, PON kali ini juga menggambarkan kemajuan Papua menuju pada kesiapan Infrastruktur di tanah Papua dan kesiapan masyarakat Papua dalam menyelenggarakan acara besar untuk berprestasi di kanca nasional dan internasional.
“Oleh karena itu, merupakan suatu kebanggan bagi saya dan kita semua berada di Tanah Papua terlebih berada di Stadion terbaik di Asia-Pasific ini,”ucapnya.
“Kita juga bangga karena PON XX diselenggarakan pertama kali di tanah Papua,”lanjutnya.
Jokowi menambahkan, stadion yang megah tersebut bukan satu-satunya simbol kemajuan Papua. Konektivitas laut, darat dan udara berupa bandara, Pelabuhan, jalan lintas Papua serta pengembangan SDM Papua merupakan capaian-capaian lain dari kemajuan papua yang sangat membanggakan itu.