Timika – Calon Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Mimika nomor urut 1 Johannes Rettob dan Emmanuel Kemong (JOEL) akan menjadikan Kampung Mioko sebagai Kampung wisata serta meningkatkan ekonomi warga setempat.
Penegasan itu disampaikan Paslon JOEL saat melakukan kampanye di Kampung Mioko, Distrik Mimika Tengah, Kabupaten Mimika, Kamis (20/11/2024).
Calon Bupati Rettob mengatakan, Kampung Mioko memiliki hutan sagu yang sangat luas dan ada sungainya. Kampung ini kita buatkan Kampung Wisata sehingga ada peningkatan perekonomian masyarakat.
“Dengan adanya kampung wisata dapat membuka lapangan kerja. Selain itu, menurut dia, dengan adanya Kampung Wisata ini merupakan langkah menaikkan pendapatan masyarakat setempat, Orang-orang dari Timika berkunjung pakai perahu bayar, masyarakat dapat uang,” ujarnya.
Dihadapan masyarakat Mioko, Rettob menyatakan akan membangun infrastruktur di daerah tersebut seperti jalan dan jembatan. Meski demikian, Rettob bangga karena masyarakat bisa manfaatkan dana desa/kampung dengan baik untuk membangun Kampung dan berjanji akan menaikan dana Kampung jika terpilih menjadi bupati Mimika.
Selain itu, Rettob juga berkomitmen untuk memperbaiki infrastruktur perumahan warga maupun fasilitas sekolah.
“Saya tidak hanya menjanjikan, tapi saya memastikan program-program Paslon JOEL akan diwujudkan, maka pilihan masyarakat pada tanggal 27 November nanti adalah paslon No 1,” ujarnya.
Rettob mengungkapkan, visi misi kami ini membangun dari kampung ke kota, semua aspirasi yang disampaikan kami berdua pasti akan menjawabnya.
Sementara itu, Calon Wakil Bupati Emmanuel Kemong mengatakan sudah dua kali ke Kampung Mioko dan fasilitas sarana dan prasarana Gereja akan kita bantu.
“Untuk perumahan layak huni pasti dijawab, dan menjadi perhatian serius kami, saya mengimbau masyarakat Kampung Mioko bungkus suara untuk JOEL,” ungkapnya.
Kunjungan JOEL ke Kampung Mioko ini menjadi salah satu langkah strategis untuk mendekatkan dirinya dengan masyarakat di daerah-daerah yang memerlukan perhatian khusus, terutama dalam hal pembangunan dan pelayanan publik.
Kehadiran JOEL disambut hangat oleh warga setempat, yang berharap pembangunan infrastruktur dapat meningkatkan konektivitas dan perekonomian di wilayah mereka.
“Kalau jalan dan jembatan ini benar-benar dibangun, kami sangat bersyukur. Akses akan lebih mudah, dan ekonomi kami pasti lebih baik,” ujar mama Kelemsia Emayau warga Kampung Mioko.