Pasific Pos.com
Headline

Instruksi dari Ketum, Yanni dan Kader Gerindra Bergerak Kunjungi Ratusan Pasien Yang Dirawat Ditenda Darurat RSUD Jayapura

Ketua DPD Partai Gerindra Papua, Yanni SH saat menyerahkan bantuan sembako secara simbolis kepada Direktur RSUD Dok II Jayapura, dr. Anton Tony Mote di halaman RSUD Dok II, Rabu 15 Februari 2023. (Foto Tiara).

Jayapura : Dibawa bendera Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra), Ketua DPD Partai Gerindra Provinsi Papua, Yanni SH didanpingi Ketua DPC Gerindra Kota Jayapura, Budi Dayani dan Sekretaris Kesehatan Indonesia Raya (KESIRA) Provinsi Papua, dr. Sherryn, MBBS, MSPH yang merupakan putri bungsu dari Ibu Yanni, serta Srikandi – Srikandi Gerindra lainnya bergerak cepat melakukan kunjungan kasih ke RSUD Dok II Jayapura untuk melihat langsung kondisi ratusan pasien yang mendapat pelayanan medis di halaman rumah sakit akibat gempa yang melanda Kota Jayapura selama beberapa pekan ini.

Dalam kunjungan kasih itu, Partai Gerindra dibawa pimpinan Ketua DPD Gerindra Papua, Yanni SH juga memberikan bantuan berupa bahan makanan kepada ratusan pasien, keluarag pasien dan para medis yang tengah bertugas serta warga yang bermukim di lingkungan RSUD Dok II.

Melihat kondisi pasien pasien tersebut, Politikus Gerindra Papua ini mengaku sangat prehatin, pasalnya pasien pasien itu harus di rawat di luar dari ruangan rumah sakit hanya dengan menggunakan tenda darurat, sehingga ketika hujan turun tentunya membuat mereka jadi tidak nyaman karena harus menahan dingin.

Usai mengunjungi ratusan pasien dan memberikan bingkisan sembako, Yanni mengatakan, apa yang dilakukan ini merupakan instruksi dari Ketua Umum Partai Gerindra Bapak H. Prabowo Subianto yang wajib dilaksanakan oleh semua kader Gerindra hingga ke pelosok pelosok yang ada di Indonesia bahwa harus tanggap darurat jika terjadi bencana maupun musibah lainnya yang tengah menimpa masyarakat

“Ini instruksi atau pesan dari Ketua Umum kami yakni Bapak Prabowo Subianto kepada kami kader di seluruh Indonesia untuk harus tanggap darurat dan peduli dengan situasi yang menimpa masyarakat kita. Walaupun kita di Papua banyak sekali keterbatasan tetapi itulah ada kepedulian dan kasih dari kami Gerindra. Dan kebetulan anak saya juga sekretaris di KESIRA Provinsi Papua dia menyampaikan bahwa sejak kejadian gempa kemarin langsung dipasang tenda darurat dan meminta untuk datang mengunjungi kondisi pasien,”kata Yanni kepada Pasific Pos disela sela kunjungannya ke RSUD Dok II Jayapura, Rabu, 15 Februari 2023.

Sebelumnya, Yanni yang juga merupakan anggota DPR Papua bersama timnya juga telah mengunjungi beberapa tempat yang kena dampak bencana.

“Jadi ini semampunya kita, pedulinya kita juga kasihnya kita. Dan, saya sebagai anggota DPR Papua yang merupakan wakil rakyat dari daerah pemilihan (dapil) satu yakni Kota Jayapura, saya pikir memang harus turun melaksanakan amanah dan sekaligus melihat kondisi masyarakat kita yang terkena dampak bencana,” ujarnya.

Untuk itu, kata Yanni, pihaknya berharap kondisi pasca gempa ini cepat berakhir dan berlalu serta penanganannya lebih baik lagi sehingga semua dapat kembali beraktivitas seperti semula tanpa dihantui rasa takut karena trauma akan gempa.

“Jadi sekali lagi, ini adalah kunjungan kasih dan rasa kepedulian kami terhadap pasien dan keluarga pasien serta masyarakat Kota Jayapura yang menjadi korban akibat gempa ini. Semoga keadaan ini cepat pulih, gempa segera berlalu dan Tanah Papua selalu diberkati. Amin,” tutur Yanni yang merupakan Anggota Komisi III DPR Papua.

Direktur RSUD Dok II, dr. Anton Tony Mote mengapresiasi atas kunjungan Ketua DPD Gerindra Papua Ibu Yanni dan Ketua DPC Gerindra Kota Jayapura Ibu Budi Dayani beserta rombongan lainnya. Tentunya ini membuka ruang bagi Parpol lain untuk ikut meluangkan waktu mengunjungi kondisi pasien yang saat ini berada di tenda darurat.

“Memang kami butuh kunjungan dari semua pengambil kebijakan terutama dalam kebijakan kebijakan untuk merumuskan ataupun menyampaikan aspirasi aspirasi sehingga rumah sakit rujukan Papua ini adalah satu satunya rumah sakit di Tanah Papua menjadi sentral rujukan. Sehingga atas kejadian ini diharapkan bisa mendapatkan perhatian serius. Baik dari pemerintah provinsi maupun pemerintah pusat. Salah satu melalui fraksi fraksi di DPR sebagai wakil rakyat juga fraksi fraksi yang ada di partai partai,” kata dr. Anton Mote.

Menurutnya, pasien pasien yang ada di tenda darurat itu adalah pasien pasien yang selama ini dirawat dalam ruangan dan dalam gedung pelayanan yang ada, namun karena saat gempa sehingga terjadi retakan retakan yang cukup luar biasa dan memang saat ini kita juga belum mendapatkan analisa dari BMKG dan Metreologi.

“Nah kami berharap segera mendapatkan analisa ini sehingga lami bisa dapatkan data pasti dan rekomendasi untuk gedung gedung yang bisa kita pakai lakukan aktivitas pelayanan dan gedung gedung mana saja yang tidak bisa kita lakukan aktivitas pelayanan. Jadi untuk sementara seluruh ruangan sudah kosong, dan semua pasien kita sudah evakuasi ke ruang terbuka dan ditempatkan di tenda tenda darurat.

Oleh karena itu, pada kesempatan ini Yanni juga meminta Direktur RSUD Dok II, dr. Anton Toni Mote, jika ada aspirasi yang ingin disampaikan terkait pasca gempa, bisa langsung disampaikan kepada Gerindra agar segera ditindaklanjuti.

“Kepada dr. Anton, mungkin ada hal hal yang ingin disampaikan, maka bisa langsung disampaikan kepada kami Partai Gerindra, untu nanti kita tindak lanjuti.

Salah satu perwakilan pasien yang di rawat dalam tenda darurat RSUD Dok II, Mama Salsa menyampaikan terimakasih kepada Ibu Yanni beserta rombongan. Bahkan ia mengaku senang dan terharu bercampur sedih. Sebab menurutnya, selama ia dirawat dalam tenda darurat ini belum pernah dikunjungi seperti ini dari mana pun.

“Kami sangat senang dan terharu karena belum pernah kami mendapat kunjungan kasih dan memberikan bantuan seperti yang di lakukan Partai Gerindra ini. Sekali lagi kami menyampaikan terimakasih banyak kepada ibu Yanni dan romobongan, yang sudah mau meluangkan waktu untuk kunjungi kami,” imbuhnya.

Bahkan, ia mengatakan, belum ada yang datang melakukan kunjungan kasih apalagi memberikan bantuan seperti yang dilakukan oleh Partai Gerindra. Belum pernah terjadi selama kami disini.

“Tapi dengan kedatamgan Gerindra dibawa pimpinan Ibu Yanni kami sangat senang sudah melihat kondisi kami yang kena imbas dari gempa. Semoga di 2024 Bapak Prabowo Subianto Presiden RI,” ucap mama Salsa dengan mata berkaca kaca.

Sementara itu, Kepala Ruangan ICU, dr. Atia menambahkan, sangat senang atas kunjungan kasih yang di lakukan Ketua DPD Gerindra Papua Ibu Yanni beserta rombongan ditengah tengah pasca gempa ini. Ini suatu kehormatan karena memamg belum ada pejabat atau pun pimpinan partai lainnya yang datang mengunjungi pasien yang saat ini dirawat dalam tenda darurat.

“Walaupun dalam kondisi seperti ini kami masih mendapat perhatian dari Ibu Yanni dan timnya. Kami lihat ada perhatian dan kasih dari Ibu Yanni selaku wakil rakyat tapi juga sebagai Ketua DPD Gerindra Papua. Dan memang dari Pimpinan Parpol lain belum ada yang berkunjung, hari ini baru dari Partai Gerindra. Jadi kami dari para medis menyampaikan terimaksih atas kunjungan Ibu Yanni beserta rombongan,”ungkapnya. (Tiara).

Leave a Comment