Pasific Pos.com
Kriminal

Hut OPM, Polresta Libatkan Ratusan Personil Lakukan Patroli

Hut OPM
Kapolresta Jayapura Kota AKBP Gustav R Urbinas saat memimpin apel patroli jelang 1 Juli sebagai kalender Kamtibmas

JAYAPURA – Guna mengantisipasi gangguan Kamtibmas jelang 1 Juli yang kerap di jadikan sebagai hati organisasi Papua merdeka, Kepolisian Polresta Jayapura Kota menggelar patroli, Selasa (30/6).

Kapolresta Jayapura Kota AKBP Gustav R Urbinas menjelaskan patroli rutin akan dilakukan dengan dua pola yakni terbuka dan tertutup. Bahkan pihaknya telah memetakan beberapa lokasi yang intens untuk dilakukan Patroli.

“Setiap wilayah kota Jayapura di antaranya di 5 Distrik yang akan dilakukan oleh masing – masing titik dengan personil Polsek jajaran bersama Koramil dan personel satuan Brimob maupun Samapta Polda Papua,” terangnya saat diwawancarai, Selasa (30/6) sore.

Kata Kapolresta, ada sedikitnya 500 personil yang terlibat dalam patroli rutin itu.

“Kami libatkan personil gabungan baik dari TNI AD, AL, maupun dari Polsek dan Koramil di jajaran termaksud dibackup dari Damas serta Brimob Polda Papua,” tuturnya.

Bahkan Kapolresta meminta kepada seluruh personil yang terlibat untuk selalu mengutamakan keselamatan dan menjalankan protap sesuai tupoksi dan standar operasional prosedur (SPO) yang berlaku.

Artikel Terkait

Kasus Pembantaian Warga Sipil di Nduga, Yunus Wonda Sebut Tindakan Tidak Berprikemanusiaan

Bams

Narkoba Jenis Ganja dan 15 Karung pinang dari PNG Diamankan Lantamal X

Bams

Markas TPNPB OPM Digerebek, Ini Penjelasan Kapolres Yapen

Admin

Sonny Wanimbo : Saya Tidak Kenal Neson Murib

Jems

Yunus Wonda : TNI-Polri dan TPN-OPM Harus Hentikan Penembakan di Papua

Tiara

Yan Mandenas : Aksi KKB Harus Dihentikan

Bams

Yan Mandenas : Negara Tak Boleh Kalah Dengan KKB

Bams

Peringati 1 Desember, Legislator Papua Imbau Masyarakat Untuk Lakukan Ibadah Syukur

Tiara

Kadepa : Negara Jangan Melihat 1 Desember Hanya Dari Sisi Politik

Tiara

Leave a Comment