Pasific Pos.com
Papua Selatan

Frederikus : Kekurangan Yang Ada Jadi Bahan Evaluasi Diri

Bupati Dan Wabup saat memberi sambutan (foto:iis)

MERAUKE,ARAFURA,-Bupati Merauke, Frederikus Gebze mengemukakan bahwa dengan refleksi 119 tahun Kota Merauke maka tidak banyak yang ingin ia katakan namun kinerja yang telah pihaknya tunjukkan diserahkan kepada masyarakat yang akan menilai sendiri. Jika memang masih terdapat kekurangan maka hal tersebut akan menjadi bahan evaluasi diri dan akan sepenuhnya menyerahkannya kepada Tuhan. “Sebab kelebihan itu ada berkat campur tangan Tuhan yang telah mengkaruniakan kepada kita berdua untuk melayani dengan baik,”jelasnya pada acara syukuran HUT Kota Merauke ke-119 di lapangan apel Kantor Bupati kemarin.

Ia menambahkan, doa, cinta dan harapan yang mampu membuat dirinya bersama sang wakil tetap teguh berdiri meskipun diterpa dengan angin dan badai. Ia mengakui baru sebagian kecil yang dilakukan di negeri ini selama 5 tahun dan memang bukan hal yang mudah. Dalam arti, pihaknya tidak mungkin dapat menyelesaikan semua dalam waktu yang singkat namun apa yang sudah dicapai merupakan bukti dan kerja sama yang sudah dijalin selama ini. “Semua yang sudah kami lakukan, baik indikator makro, indikator kinerja utama, pencapaian, target, sasaran, semua sudah kita lakukan. Oleh sebab kami berterima kasih karena sudah menyelesaikan itu dengan baik,”ujar Frederikus.

Sementara itu Ketua Dewan Pengurus Korpri Kabupaten Merauke, Agustinus Joko Guritno menyampaikan terima kasih kepada Frederikus Gebze dan Sularso yang telah memimpin Kabupaten Merauke dan membawa pemerintahan dengan baik. Bukti nyata berupa perolehan penghargaan 5 tahun berturut-turut dengan WTP. Hal ini menunjukkan bahwa kedua sosok pemimpin tersebut mampu mewujudkan apa yang menjadi harapan pemerintah dan masyarakat. “Selama 5 tahun kepemimpinan bapak berdua, kami selaku jajaran Korpri selalu siap melaksanakan tugas sesuai dengan tupoksi yang kami emban dan sesuai dengan perintah Bapak Bupati sehingga terlaksana dengan baik,”jelasnya.

Artikel Terkait

Pencanangan 10 Juta Bendera Merah Putih Dari Timur Papua Untuk Indonesia

Bams

Sentil Bupati Merauke, Yunus Wonda Sebut : Merubah UU Otsus, Kejahatan Negara Yang Dilakukan Seorang Bupati

Bams

Ketua DPRD Paparkan Pembentukan Tim Kurikulum Gotong Royong Kepada Stafsus Jokowi

Bams

Merauke Launching Petani Millenial

Bams

Sistem Kelistrikan PON XX di Merauke Siap 100 Persen

Bams

Sejumlah Pejabat Publik Bertemu, Bahas Optimalisasi Pelayanan

Arafura News

Penyuluhan Terpadu Fokus Di Lima Distrik

Arafura News

Alfons : Fokus Perhatikan Kesejahteraan Petani

Arafura News

Bupati Freddy Minta Tetap Tingkatkan Kerja Sama

Arafura News

Leave a Comment