SENTANI – Untuk membantu menambah penghasilan para petani lokal dan juga mendukung ketersediaan bahan pangan pada pelaksanaan iven Pekan Olahraga Nasional (PON) XX Tahun 220 di Papua, perlu ada pengelolaan lahan tidur sebagai lahan produktif.
Di empat (4) Wilayah Pembangunan yang ada di Kabupaten Jayapura, Dinas Tanaman Pangan dan Hortikultura (TPH) Kabupaten Jayapura telah menyiapkan lahan tidur yang telah diubah menjadi lahan pertanian seluas 65 hektar yang diisi dengan berbagai jenis tanaman pertanian, seperti padi, jagung, kacang-kacangan, sayuran, pepaya dan beberapa jenis tanaman buah lainnya.
Hal tersebut dibuktikan pada Jumat (6/3) pagi pekan kemarin Dinas TPH Kabupaten Jayapura berhasil mengubah lahan tidur di Kehiran 1, Kampung Yoboi, Distrik Sentani, Kabupaten Jayapura, dengan melakukan penanaman padi ladang, jagung, syafu, pisang, semangka, pepaya dan sayur-sayuran diatas lahan tidur seluas 35 hektar di Kampung Yoboi bersama Kelompok Tani Ayoo Kerja dan dibantu Bhabinkamtibmas Polsek Sentani Kota.
Kini, Dinas TPH Kabupaten Jayapura kembali mengubah lahan tidur seluas 35 hektar di Kampung Yoboi, Distrik Sentani, menjadi lahan pertanian dengan menanami padi ladang, buah-buahan dan sayur-sayuran.