Pasific Pos.com
Papua Selatan

Di Tengah Pandemi, Hasjrat Toyota Bagi-Bagi Sembako

Hasjrat Toyota Bagi-Bagi Sembako
Kepala Cabang Hasjrat Toyota, Muh.Amin berfoto beserta staf sebelum menuju lokasi pembagian (foto:iis)

MERAUKE,ARAFURA,-Hasjrat Toyota khususnya untuk cabang Merauke turut menunjukkan kepedulian kepada masyarakat di tengah pandemi seperti sekarang ini. Kepedulian tersebut ditunjukkan dengan memberikan bantuan sembako kepada sejumlah warga di beberapa titik di pinggiran Kota Merauke. Pasalnya, pada masa-masa social distancing seperti sekarang sejumlah warga masih harus mengais rezeki demi memenuhi kebutuhan sehari-hari. Tentunya mereka sangat membutuhkan uluran tangan dari berbagai pihak, termasuk dari kalangan perusahaan.

Kepala Cabang Hasjrat Toyota, Muh.Amin kepada ARAFURA News sebelum bertolak ke lokasi pembagian kemarin mengemukakan bahwa aksi sosial yang dilakukan oleh pihaknya merupakan bentuk tanggung jawab perusahaan khususnya di saat wabah Covid 19 tengah melanda dunia saat ini. Semua kalangan sama-sama merasakan dampaknya sehingga perusahaan memiliki kewajiban kemanusiaan untuk memberikan bantuan. Meskipun dengan segala keterbatasan dan belum menyeluruh namun pihak perusahaan tetap berupaya dengan kemampuan yang ada untuk membantu sesama.

Pihaknya yakin tidak hanya perusahaan yang ia pimpin yang akan menunjukkan kepedulian namun sejumlah perusahaan lain tentu akan menggenapi dengan melakukan hal serupa. “Sasaran kita kali ini adalah daerah-daerah pinggiran dan masyarakat sekitar yang mencari nafkah dengan berjualan di pinggir jalan, baik menjual mumu, lumut, ikan, buah-buahan, kayu untuk pagar dan lain sebagainya. Tentunya apa yang kita bantu sesuai dengan kemampuan perusahaan dan dilakukan secara tulus ikhlas,”jelasnya.

Adapun sejumlah wilayah yang dibidik antara lain di Jalan Noari sebelum Lantamal XI, Kelapa Lima, Blorep dan Mopah Lama. Muh.Amin berharap agar semua pihak dapat menghadapi kondisi yang ada secara bersama dan tetap hidup berdampingan dengan harmonis antara satu sama lain. Pihaknya juga optimis bahwa badai akan segera berlalu suatu saat nanti dan situasi dapat kembali berjalan normal seperti dulu.

Artikel Terkait

Pencanangan 10 Juta Bendera Merah Putih Dari Timur Papua Untuk Indonesia

Bams

TNI AL Gelar Serbuan Vaksin Maritim Di Perbatasan Timur Indonesia

Arafura News

Operasi Bibir Sumbing Gratis Turut Warnai Pembentukan KBN

Arafura News

Program Jumat Bersih Terus Berjalan

Arafura News

Salah Satu Terduga Teroris Pernah Ingin Tinggal Di Masjid

Arafura News

Tanamkan Kesadaran, Babinsa Ini Rangkul Warga Binaan

Arafura News

Warga Pintu Air Dapat Bantuan Dari Danramil

Arafura News

Paguyuban Otomotif Deklarasi Dukung PON XX

Arafura News

Unmus Gelar Rakor Terkait Uji Komprehensif PPG

Arafura News

Leave a Comment