Jayapura, Komandan Brigif (Danbrig) 20/IJK/III/Kostrad, Kolonel Inf Charles Sagala menegaskan bahwa kondisi di Yonif 755/Yalet dalam kondisi aman. “Kondisi di Yonif 755/Yalet aman. Memang terjadi sedikit keributan namun itu masalah internal mereka, ” ujar CH Sagala saat dikonfirmasi melalui telephon selulernya.
Lebih lanjut CH Sagala menjelaskan bahwa ada info yang beredar di media sosial, info ini dipelintir sehingga terjadi keributan. “Itu tidak ada apa-apa. Hanya keributan biasa, .
Mereka dorong-dorongan hingga kaca pecah. Itukan karena kebetulan mayonif disana kaca semua, terdorong sedikit dan pecah,” ujarnya.
Danbrig Kol. CH Sagala juga menegaskan bahwa permasalahan sudah teratasi dan selesai. “Saya ada disini di Merauke, dan semua permasalahan sudah selesai, ” ujarnya tegas.
Sementara itu dari informasi yang berhasil dihimpun redaksi, keributan di Yonif 755/Yalet bermula dari rasa tidak terima anggota atas sikap Danyon yang menegur anggota dengan tindakan keras.
Diketahui saat itu Danyonif May. Inf. Sugiharto menegur Serka Andi Yudha sembari memukul. Tidak terima atas pemukulan ini, kemudian anggota Yonif melakukan pengrusakan kantor.