Pasific Pos.com
Papua Selatan

Cantumkan Kearifan Lokal, Polsek Sota Komit Melayani

Kapolsek beserta jajaran di depan Mako (foto:ist)

MERAUKE,- Ada yang baru dari bangunan Mako Polsek Sota yang berada di kawasan perbatasan negara. Polsek yang dinahkodai oleh Ipda Yustus Maudul, SE, M.Si itu sekarang sudah dipasang neon box, Minggu (17/7) sehingga semakin membuat Polsek tersebut terlihat indah dan rapih. Warga juga dapat melihat tulisan yang tertera pada neon box yakni “NI NAMNGKA APERMENGGANTE MBANPAI “ dalam Bahasa Kanum.

Artinya kami siap melayani anda. Terobosan terbaru dari Kapolsek Yustus ini tentunya menjadikan jajaran Polsek perbatasan semakin termotivasi untuk memberikan pelayanan yang maksimal kepada masyarakat di perbatasan negeri.

Kepada ARAFURA News Kapolsek mengemukakan bahwa tujuan pemasangan neon box tidak hanya untuk membangkitkan semangat anggota tetapi juga untuk memperindah tampilan Mako Polsek sekaligus menunjukan nama Polsek.

“Kami menambahkan kalimat “NI NAMNGKA APERMENGGANTE MBANPAI” yang berarti kami siap melayani anda tentu ada tujuan khusus. Dalam hal ini kami ingin melestarikan Bahasa Kanum dan juga menonjolkan nilai-nilai kearifan lokal karena Polsek Sota berada di wilayah adat masyarakat Suku Kanum Merauke-Papua,”terang Kapolsek yang humanis ini.

Yustus Maudul juga menilai bahwa pemasangan neon box merupakan cermin semangat kebersamaan seluruh anggota Polsek Sota yang memang sejak lama sudah berkomitmen untuk merealisasikannya.**

Leave a Comment