Pasific Pos.com
Ekonomi & Bisnis

Bulog Papua : Stok Beras Cukup Hingga Maret 2022

Pemkab Mimika Siapkan 100 Ton Beras Untuk Masyarakat
Gudang Bulog Papua

Jayapura – Kepala Kanwil Perum Bulog Papua dan Papua Barat, Raden Guna Dharma mengatakan, ketersediaan beras di gudang Perum Bulog Papua dan Papua Barat kurang lebih 38.000 ton. Stok tersebut cukup hingga Maret 2022.

“Stok hingga empat bulan kedepan sekaligus untuk mengantisipasi ketersediaan beras setelah perayaan hari besar keagamaan,” ujar Guna Dharma, Senin (29/11/2021).

Pihaknya juga memperkirakan permintaan cadangan beras pemerintah (CBP) untuk operasi pasar menjelang natal dan tahun baru (Nataru 2021-2022) mengalami penurunan 5 persen.

“Untuk wilayah Jayapura, perkiraan permintaan turun 3-5 persen dibandingkan dua tahun terakhir. Hal itu terlihat dari berkurangnya permintaan beras CBP untuk operasi pasar menjelang Nataru. Kemungkinan juga disebabkan beras disediakan oleh pihak swasta,” ucapnya.

Menurutnya, permintaan CBP untuk operasi pasar tertinggi terjadi di wilayah Wamena, Kabupaten Jayawijaya, Papua.

“Hari ini kita pasok ke Wamena, besok sudah habis. Per hari pesawat mengangkut 72 ton beras ke wilayah tersebut,” kata Guna Dharma. (Zulkifli)

Leave a Comment