Pasific Pos.com
Kota Jayapura

BTM : Status Kota Jayapura Tetap Siaga Darurat

Status Kota Jayapura Tetap Siaga Darurat
Wali Kota Jayapura, Benhur Tommy Mano

Jayapura, – Wali Kota Jayapura Benhur Tomi Mano atau biasa disapa BTM menegaskan bahwa Kota Jayapura saat ini statusnya masih tetap siaga darurat. “Dari hasil rapat dengan beberapa stakeholder termasuk Gugus Tugas Satgas Covid-19, kami tidak menaikan status dari Siaga ke Tanggap, karena ada beberapa hal yang menjadi pertimbangan,” kata BTM kepada wartawan dalam teleconpres, Senin (6/4) siang.

Dijelaskannya, walau saat ini tidak ada perubahan status dalam melakukan pencegahan terhadap Covid-19, dirinya berharap tim gugus tugas Satgas Covid-19 Kota Jayapura dapat melakukan pencatatan dengan detail serta melakukan proteksi terhadap Orang dalam Pengawasan (ODP) dan Pasien Dalam Pemantauan (PDP).

“Saat ini, di Kota Jayapura ada 12 pasien covid-19, 21 orang PDP, 1.261 ODP, 189 Orang Tanpa Gejala (OTG), satu pasien dinyatakan sembuh, dan satu pasien meninggal dunia. Yang meninggal dunia ini kami berikan santunan sebesar Rp15 juta, dan bagi keluarga yang ditinggalkan agar diberikan ketabahan iman,” ujarnya.

Ketersediaan Sembako Aman

BTM menegaskan saat ini di Kota Jayapura stok sembako dapat dikatakan aman. Sehingga BTM mengimbau masyarakat agar jangan terlalu kuatir dengan ketersediaan sembako di pasaran. “Kami sudah bekerjasama dengan kepolisian untuk menindak tegas para penimbun atau pengusaha yang melakukan kenaikan harga pada Sembilan bahan pokok.

Saya sudah perintahkan ketua tim gugur tugas Covid-19 Kota Jayapura dan Polres Jayapura untuk rutin melakukan sidak di pasar maupun swalayan. Kalau ada yang menaikan harga akan langsung ditindak tegas. Bila perlu ijin usahanya kami cabut,” tegas BTM.

BTM juga berjanji akan memperhatikan wartawan yang berada di lingkungan Kota Jayapura. “Selain masyarakat kurang mampu dan asrama asrama mahasiswa yang kami bantu, khusus untuk wartawan juga akan kami siapkan bantuan bama,” ujar BTM.

Artikel Terkait

Sesuai UU 45, JBR – HADIR Pastikan Sekolah Gratis Bisa Diterapkan di Kota Jayapura

Jems

Elvira Rumkabu: Saatnya Kota Jayapura Punya Pemimpin Milenial Yang Visioner

Jems

Antisipasi Banjir dan Wabah Penyakit Kodim Jayapura Bersinergi Lakukan Karya Bakti

Jems

TKD Koalisi Indonesia Maju Tingkat Kota Jayapura Gelar Doa Bersama Untuk Kemenangan Prabowo-Gibran di Papua

Jems

Organisasi Kepemudaan di Kota Jayapura Gelar FGD dan Deklarasi Pemilu Damai

Jems

Sekda: GMKI Harapan Besar Pemerintah dan Masyarakat Papua

Bams

Senam Bersama Peringati Hari Lansia Nasional di Kota Jayapura

Bams

Antusias Masyarakat Papua Ikut Vaksinasi Covid-19 Masih Tinggi

Bams

Kasus COVID-19 Mulai Naik Lagi, Papua Kembali Terapkan Pembelajaran Daring?

Bams

Leave a Comment