Pasific Pos.com
HeadlineKabupaten Jayapura

BKPSDM Kabupaten Jayapura Diminta Kawal Hak Tenaga Honorer dan Kontrak

Sekda Kabupaten Jayapura, Dr. Hana S. Hikoyabi, M.KP

Sentani – Badan Kepegawaian dan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Jayapura diminta bekerja dengan baik mengawal hak-hak tenaga honorer maupun kontrak.

permintaan itu disampaikan Sekda Kabupaten Jayapura, Dr. Hana S. Hikoyabi, M.KP usai melakukan pertemuan dengan tenaga kontrak dan honorer di ruang kerjanya, Kamis (27/4/2023).

“Hak-hak honorer yang sudah mengabdi jangan kita pangkas. Baiknya kita kasi pengumuman yang riil, benar, akurat dan benar-benar yang kita dorong selama ini. Oleh karena itu, saya minta BKPSDM bekerja dengan baik mengawal hak-hak tenaga honorer yang sudah bekerja dan mengabdi sekian tahun di kabupaten ini, ” harapnya.

Sehingga kata Sekda, Pemerintah tidak dianggap dan terkesan memutar haknya honorer maupun kontrak yang ada di tingkat OPD dan tingkat Distrik dilingkungan Pemerintah Kabupaten Jayapura.

“Makanya dari tadi pagi, kita konfirmasi hingga malam ini. Bahkan kita sandingkan dengan Keerom dan Sarmi, juga kita bicara hingga sore jelang malam ini memutuskan beberapa poin untuk kita menyurat ke Menpan-RB guna menanyakan keabsahan daripada data (ratusan honorer) yang sudah kami terima,” jelas Hana.

Menurut Sekda Hana, jika data tersebut benar, silahkan di ekspose atau di publish supaya para honorer ini dapat menerima. Apakah betul data itu sudah valid yang mereka dapat dengan kategori yang mereka terima yakni PPPK maupun CPNS.

“Mungkin hanya ini saja yang saya bicara, karena saya sebagai yang membawahi seluruh ASN tidak mengharapkan hal-hal yang tidak benar dikerjakan di daerah ini. Karena kita mau mengawal hal-hal yang jujur sesuai hak-hak yang mereka telah berikan sebagai bentuk pengabdian mereka di kabupaten ini,” ujarnya.

Sebab dari data yang ada, kata Hana, mereka sudah ada yang sekian tahun hingga belasan tahun mengabdi.

“Ada 10 tahun, 13 tahun dan 15 tahun. Kalau sudah 5 tahun keatas itu berarti ada banyak hal yang sudah dibuat untuk kabupaten ini dan kita tidak bisa menyangkal itu, serta kita tidak boleh tutup-tutupi dalam bentuk-bentuk apapun. Saat ini yang perlu kita lakukan adalah kasih tau sejujur-jujurnya kepada mereka, bahwa ini yang kita dorong dan ini yang berhasil kita buat untuk mereka. Itulah bentuk penghargaan pemerintah kepada mereka sebagai honorer dan kontrak,” tegasnya.

Karena sesuai komitmen awal, para tenaga honorer dan kontrak ini telah menyimpan data-data awal berupa berita atau statement yang telah disampaikan oleh Menpan-RB atau para petinggi di pemerintah pusat ketika honorer dan tenaga kontrak ini bertandang ke Jakarta.

“Mereka juga besok mau mengawal sekaligus menanyakan kesana. Mungkin kita hanya bisa sebatas fasilitasi mereka kesana, untuk kroscek kembali secara langsung biar mereka puas,”

“Jadi ini kita tidak tutup-tutupi, tapi kita mau data yang benar, valid, terverifikasi dan sah itu menjadi bagian yang kita kasih kepada mereka sebagai bentuk penghargaan dan ucapan terima kasih kepada tenaga honorer maupun kontrak di pemerintah daerah Kabupaten Jayapura,” pungkas Mama Sekda.

Artikel Terkait

Resmi Ditutup, Sidang Paripurna IV DPRD Kabupaten Jayapura Lahirkan Perda APBD Perubahan

Jems

Semuel Siriwa: Kekuatan Doa Mampu Ciptakan Pilkada Aman, Damai dan Sukses

Jems

Jimmy Yoku Imbau Penyelenggara Pasar Malam Agar Mentaati Peraturan dan Ketentuan yang Berlaku

Jems

Kukuhkan Pasukan Pengibar Bendera Pusaka, Pj Bupati Siriwa: Jaga Kesehatan

Jems

Resmi Menjabat Pj Bupati Jayapura, Samuel Siriwa: Waktu Saya Singkat, Butuh Dukungan Semua Pihak

Jems

Panitia Pemilihan Resmi Tetapkan 5 Nama Pansel DPRK Kabupaten Jayapura

Jems

Pilkada 2024, Budi Yoku: Belum Ada ASN Ajukan Surat Pengunduran Diri

Jems

Bupati Triwarno Purnomo Launching Layanan CT Scan dan Poli Jantung RSUD Youwari

Jems

Tutup FDS Ke- XIV, Walilo Sebut Dukungan Semua Pihak Hingga Apresiasi Pemkab Jayapura

Jems

Leave a Comment