Pasific Pos.com
HeadlineOlahraga

Bidang Arena Butuh Anggaran Rp 200 M Lebih

8327
Beny Imbiri Tan

JAYAPURA Pekan Olahraga Nasional (PON) XX tahun 2021 tinggal beberapa bulan kedepan, masih banyak venue yang harus di lengkapi kebutuhannya.

Plt Koordinator Bidang Arena PB PON Papua, Beny Imbiri Tan kepada pers mengatakan, kebutuhan seluruh arena PON akan rampung pada awal bulan September 2021 mendatang.

Dikatakan, dari rapat koordinasi yang dilakukan beberapa waktu lalu, kebutuhan dari masing-masing arena PON sudah final sesuai dengan kebutuhan yang diajukan oleh seluruh Technical Delegate (TD) cabang olahraga (Cabor) yang akan dipertandingkan pada PON XX, 2-13 Oktober 2021.

Kami sudah lakukan asesmen dan kajian kebutuhan yang diajukan oleh TD masing-masing cabang olahraga sebagai otoritas pertandingan, sekarang tinggal ketersediaan anggarannya, ujarnya.

Menurutnya, kebutuhan anggaran untuk melengkapi kebutuhan yang diminta oleh TD di masing-masing arena venue sebesar Rp 200 M lebih. Ya, kalau anggaran sudah tersedia kita tinggal tender, kita optimis semua kebutuhan bidang arena tuntas sebelum penyelenggaraan PON,ujarnya.

Mantan Kadis Perhubungan Mamberamo Raya ini menambahkan, beberapa venue yang dipakai untuk penyelenggaraan PON membutuhkan beberapa tambahan peralatan, karena desain bangunnya bukan untuk event olahraga.

Dia mencontohkan, tempat perlombaan angkat besi, angkat berat dan binaraga di Auditorium Uncen Abepura, bentuk bangunannya untuk wisuda mahasiswa, sehingga harus di seting ulang untuk tempat pertandingan PON.

Selain itu, dibutuhkan ruangan-ruangan atau fasilitas untuk atlet melakukan pemanasan atau istirahat, sehingga dibutuhkan tenda-tenda untuk menunjang pertandingan itu sendiri.

Oleh karena itu, Benny berharap mendapat dukungan dari pimpinan PB PON Papua demi suksesnya PON XX tahun 2021 di bumi Cenderawasih.

Kami harapkan bahwa PON akan sukses kalau mendapat dukungan dari semua pihak, tutupnya.

Artikel Terkait

Buka Musorprov Koni, Gubernur Serahkan Bonus SEA Games Bagi Atlet Papua

Bams

Sub PB PON Klaster Kabupaten Jayapura Gelar Welcome Party

Jems

Menang di Final Menembak Individu dan Beregu, Jabar Tambah Dua Medali Emas

Jems

Gubernur Papua: Peraih Medali Emas PON Dapat Bonus Rp 1 Miliar

Bams

Sharing Program, ICRC Bertemu Kapolres Merauke

Bams

PUPR Papua Kebut Pembangunan Infrastruktur PON

Bams

PON XX Papua Diliput 1.157 Wartawan

Bams

Pekan Vaksinasi Covid-19 Menuju PON XX Papua

Bams

Awal September, Bus Operasional PON Tiba di Papua

Bams

Leave a Comment