MERAUKE,- Perasaan bahagia tidak dapat disembunyikan oleh Ronaldo Tharob, pelatih tim Yalet 1 ini diselimuti sukacita karena anak asuhnya berhasil meraih juara pertama padaTurnamen Sepak Bola U 12 Danlanud Cup ke-1 yang telah berakhir, Minggu (9/10).
Pada acara penutupan di Lapangan Legimin Minggu petang tersebut, Ronaldo menyampaikan apresiasi kepada Danlanud J.A.Dimara dan jajaran atas inisiasi pelaksanaan turnamen terlebih lagi panitia tidak memungut biaya pendaftaran sepeserpun.
Menurutnya, Danlanud telah melakukan terobosan positif karena mewadahi bakat anak-anak dalam olahraga sepak bola yang nantinya menjadi bekal bagi masa depan mereka.
“Terima kasih kepada Bapak Danlanud atas pelaksanaan turnamen ini karena menjadi sarana mengasah kemampuan anak-anak kami di lapangan hijau. Terima kasih juga kepada panitia yang sudah melayani kami dengan baik selama turnamen berlangsung.
Salutnya lagi kita ikut secara gratis bahkan berhasil meraih juara,”terangnya. Ia berharap turnamen dapat dilaksanakan secara rutin guna memajukan sepak bola di daerah ini, bahkan ia mengusulkan dapat dilaksanakan tiga bulan sekali.
Sementara itu Danlanud J.A.Dimara, Kolonel PNB Feri Yunaldi, SE, M.Han kepada wartawan menyampaikan terima kasih kepada semua pihak yang telah mensukseskan pelaksanaan turnamen termasuk para wartawan yang aktif meliput turnamen sejak pembukaan hingga penutupan.
Turnamen memperebutkan Bupati Cup yang pihaknya laksanakan merupakan kalender tahunan dan dirinya sangat bangga dengan kemampuan anak-anak dalam bermain bola sehingga perlu terus diasah. Terkait dengan usulan untuk melaksanakan dalam waktu tiga bulan sekali, akan dipertimbangkan dan dibahas dengan pihak-pihak terkait di antaranya dengan KONI dan Pemda.
“Usulan tersebut akan dipertimbangkan karena melihat antusiasme anak-anak yang bertanding plus skill yang sangat bagus. Saya lihat sepanjang pertandingan, cara bermain mereka sangat bagus dan saya bangga sekali,”terang Kolonel Feri.
Ia juga mempersilahkan siapapun yang ingin berlatih atau melaksanakan pertandingan di lapangan sepak bola milik Lanud karena menurutnya, penting untuk selalu mendukung kreativitas anak-anak di bidang olahraga khususnya sepak bola. (iis)