MERAUKE,ARAFURA,-Kapolres Merauke AKBP Ir.Untung Sangaji, M.Hum mengharapkan agar silaturahmi dan persaudaraan dengan insan pers yang ada di Kota Rusa tetap terjalin erat dan berkelanjutan. Banyak momen yang dapat dimanfaatkan untuk membangun kebersamaan dengan para wartawan, tidak hanya pada acara berbuka puasa bersama di Bulan Ramadhan tetapi juga dapat dilakukan pada kesempatan lain bahkan di lingkungan bebas dengan menggelar kegiatan out door secara bersama.
“Saya harapkan silaturahmi kita tidak hanya terjalin pada saat berbuka puasa bersama saja namun kita bisa melakukan dalam kesempatan lain. Misalnya dengan melakukan kegiatan sosial, buka tenda di kampung-kampung tanpa memandang agama, jadi siapapun itu tetap wajib kita perhatikan dan berbagi kasih dengan mereka,”jelas Kapolres saat menggelar buka puasa bersama dengan wartawan di Careinn Hotel Selasa lalu.
Menurutnya, Ramadhan telah mengikat kita semua dengan hati bukan hanya agama. Polisi adalah milik masyarakat dan selalu bersinergi dengan wartawan yang menurutnya telah bekerja dengan sangat baik. Kerja keras yang selama ini telah dilakukan oleh rekan-rekan pers dan diraih dengan susah payah itu, sudah seharusnya dijaga dengan baik sehingga maknanya tidak hilang. “Tulisan teman-teman wartawan juga semakin baik. Terima kasih karena basudara sudah menyumbang pemikiran yang baik. Konteks ini membuat katong disatukan sehingga terjalin persaudaraan, ada kebersamaan dan ada kenangan karena suatu saat nanti saya pasti akan pindah.
Itu tidak masalah yang penting kita tetap menjaga tali silaturahmi kita,”jelasnya. Kapolres menjelaskan, para wartawan Merauke dengan gaya penulisannya mampu memancing masyarakat untuk membaca dan menyadarkan masyarakat untuk berbuat yang terbaik. Bukan semata-mata karena Bulan Ramadhan atau karena tibanya bulan suci maka kebaikan itu dilakukan. Namun di luar Ramadhanpun, sudah dilakukan dimana dirinya hadir di Kabupaten Merauke untuk berbuat yang terbaik bagi masyarakat. Semua diawali dari hal yang sederhana menjadi lebih indah.(Istya Sari Utami)**