Pasific Pos.com
Headline

Penuh Ketulusan, Apolo Safanpo Ucapkan Terimakasih Kepada Relawan Dan Titip Pesan Ini

 

MERAUKE,- Ucapan terimakasih dengan tulus disampaikan Gubernur Papua Selatan, Apolo Safanpo kepada seluruh pendukung dan relawan atas kerja keras dan dedikasi yang telah ditunjukkan dalam perjuangan yang sangat berat demi meyakinkan masyarakat agar bisa memberikan amanah, kepercayaan dan restu kepada pasangan Apolo-Paskalis untuk bersama-sama elemen bangsa membangun negeri.

“Mari kita bersama-sama bersyukur atas berkat Tuhan dengan hadirnya Provinsi Papua Selatan dan meyakini bahwa pembangunan di dalamnya akan terus meningkat sehingga dapat menghadirkan kembali kesejahteraan bagi masyarakat,”terangnya pada acara syukuran relawan Apolo Safanpo dan Paskalis Imadawa sekaligus pembubaran tim relawan, Kamis (24/4) di GOR Hiad Sai.

Apolo juga meminta maaf karena tidak semua relawan bisa hadir dalam acara tersebut karena hanya perwakilan dari berbagai wilayah termasuk perwakilan partai pendukung. Namun begitu dirinya salut atas semangat seluruh relawan yang begitu besar untuk bisa hadir secara langsung.

Pihaknya akan menjaga amanah yang sudah dipercayakan dan mengajak seluruh masyarakat untuk menjaga wilayah selatan serta mempersiapkan diri, pikiran dan tenaga dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat.

“Pilkada serentak sudah usai, jadi kita semua kembali melaksanakan tugas masing-masing serta menjalin tali silahturahmi di antara seluruh komponen masyarakat. Kita bersatu kembali saling bergandengan tangan, bahu membahu di semua aspek kehidupan,”terang Apolo.

Sementara itu Ahmad Ali Muddin selaku ketua panitia syukuran menyampaikan bahwa kegiatan tersebut merupakan bentuk rasa syukur dan penghormatan kepada seluruh relawan dan simpatisan yang telah berjuang dan penuh dedikasi dalam proses pemenangan pasangan Apolo-Paskalis sebagai gubernur dan wakil gubernur Provinsi Papua Selatan.

Selain itu syukuran juga sebagai wadah silaturahmi dan apresiasi kepada semua pihak yang telah berperan penting dalam proses demokrasi yang telah berjalan dengan penuh kedamaian serta bermartabat. Berbagai unsur turut dilibatkan pada hajatan kali ini dan tidak lupa menampilkan unsur kebudayaan lokal. Sekedar diketahui, Gubernur Apolo juga menyempatkan diri meninjau stand UMKM yang berada di lokasi acara dan berbincang- bincang dengan para pedagang.

Acara semakin meriah dengan lantunan lagu ulang tahun kepada sang gubernur karena bertepatan dengan pertambahan usia beliau yang ke -50 tahun ini. Penuh suka cita, Apolo menghampiri seluruh relawan sambil berjabat tangan dan membagikan kue ulang tahun. Jelas terlihat kedekatan orang nomor satu di Provinsi Papua Selatan itu dengan seluruh masyarakat yang dicintainya. (Iis)

situs slot gacor

Leave a Comment