Pasific Pos.com
Headline

Gubernur Papua Sidak Ketersediaan Bapok Jelang Labaran Idul Fitri 2025

Jayapura,– Penjabat Gubernur Papua, Ramses Limbong, melakukan inspeksi mendadak (sidak) ke sejumlah gudang distributor dan supermarket di Kota Jayapura pada Selasa (18/3/2025). Sidak ini bertujuan untuk memastikan ketersediaan sembilan bahan pokok (bapok) di wilayah Kabupaten/Kota se-Papua menjelang Lebaran Idul Fitri 2025.

Dalam kegiatan tersebut, Pj Gubernur Ramses Limbong didampingi oleh Pj Sekda Papua, Yohanis Walilo, para asisten, serta sejumlah kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) terkait. Sidak dimulai dari Pasa Ikan PPI Hamadi, CV Karya Sakti Intimas, CV Kharisma Jaya, dan Saga Entrop Kota Jayapura.

Pj Gubernur Ramses Limbong menjelaskan, sidak ini dilakukan untuk memantau secara langsung ketersediaan bahan pokok menjelang Hari Raya Idul Fitri. “Dari tiga sampel yang kita kunjungi, saya pastikan bapok untuk Lebaran Idul Fitri aman, termasuk harga bapok juga tidak ada kenaikan harga,” katanya.

Ia menegaskan bahwa berdasarkan pantauan, tidak ada fluktuasi harga pada bahan pokok seperti telur, beras, dan lainnya. “Dari pantauan tidak ada fluktuasi harga, telur, beras maupun lainnya tidak ada kenaikan harga,” jelasnya.

Namun, Ramses juga mengingatkan bahwa menjelang Hari Raya Idul Fitri, meskipun harga barang masih dalam batas wajar, kemungkinan akan ada sedikit kenaikan harga. “Tentu jelang hari raya Idul Fitri akan ada kenaikan, tetapi tetap dalam level yang wajar,” tuturnya.

Ramses juga mengingatkan Dinas Kelautan dan Perikanan untuk memantau harga ikan di pasar. Ia meminta agar pedagang yang masih menjual ikan dengan harga yang tidak sesuai dengan kesepakatan bersama agar diawasi guna menekan inflasi.  “Stok ikan kita cukup memadai, kita yakin sampai lebaran bisa mencukupi,” tambahnya.

Terkait harga daging, Ramses juga mencatat adanya kenaikan harga di salah satu tempat yang dikunjunginya. Harga daging di Saga Entrop tercatat mencapai Rp 145.000 per kilogram, sementara harga standarnya adalah Rp 125.000 hingga Rp 130.000.

Dengan sidak ini, pihaknya berharap ketersediaan bahan pokok selama periode Lebaran Idul Fitri 2025 tetap stabil dan terjangkau oleh masyarakat.

toto slot

monperatoto

situs slot gacor

slot gacor gampang menang

toto slot

Leave a Comment