Pasific Pos.com
Lintas Daerah

Pesan Bupati Untuk ASN Di Apel Korpri

MERAUKE,- Memimpin apel Korpri untuk pertama kalinya sebagai Bupati Merauke, Senin (17/3) di lapangan apel kantor bupati, Yoseph Bladib Gebze meminta agar seluruh ASN di lingkup Pemda Merauke khususnya pimpinan OPD fokus melihat visi misi daerah dan menetapkan indikator yang baik sehingga apa yang dilakukan terukur.

Pasca resmi dilantik sebagai bupati dan wakil bupati Merauke bersama Fauzun Nihayah maka mereka berdua sudah menjadi bagian dari keluarga besar Korpri Kabupaten Merauke.

Terdapat beberapa poin penting yang harus disosialisasikan dan menjadi arah pembangunan dan aktivitas Korpri khususnya di lingkungan Pemda Merauke. “Ini sangat penting bagi kita karena merupakan instruksi presiden dan seluruh jajaran kabinet,”terang bupati.

Di antaranya terkait efesiensi anggaran dimana dana yang ada akan fokus digunakan untuk program makan bergizi gratis, penanganan stunting, pemeriksaan kesehatan gratis dan kemiskinan ekstrim.

Semua itu harus menjadi perhatian sehingga arah kebijakan nasional benar-benar dapat dilaksanakan di daerah. Sedangkan urusan yang menjadi wewenang Pemda akan tetap dilaksanakan yang meliputi urusan wajib berkaitan dengan pelayanan dasar dan urusan-urusan pilihan.

“Patut disyukuri karena daerah kita tengah dicanangkan untuk Program Strategis Nasional (PSN) dan sudah berjalan. Ini butuh dukungan kita semua tanpa terkecuali. Pasalnya arah kebijakan nasional yang turun ke daerah ada di pundak kita sebagai ASN. Jadi perlu ada kolaborasi, kerjasama, saling mendukung, baik internal OPD maupun dengan OPD lainnya,”terangnya.

Koordinasi dan sinergitas menjadi kata kunci yang harus dipedomani bersama-sama tegas bupati.(Iis)

toto slot

toto slot

toto slot

monperatoto

Leave a Comment