Pasific Pos.com
Headline

Wamendagri: Pilkada Serentak di Tanah Papua Berjalan Lancar

Jayapura – Wakil Menteri Dalam Negeri (Wamendagri) Ribka Halum memastikan pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak di Tanah Papua berjalan aman dan lancar.

Penegasan itu disampaikan Ribka Haluk usai memantau pelaksanaan pencoblosan di Kabupaten Keerom, Kota dan Kabupaten Jayapura bersama Pj Gubernur Papua, Ramses Limbong dan jajaran Forkopimda di sejumlah lokasi Tempat Pemungutan Suara (TPS), Rabu (27/11/2024).

Ribka Haluk menyampaikan bahwa kunjungan ini bertujuan untuk memastikan jalannya pelaksanaan Pilkada di Papua berjalan aman dan lancar. “Puji Tuhan pelaksanaan pilkada di Papua berjalan aman dan lancar, kita ambil sampel di beberapa TPS di Jayapura, proses pencoblosan berjalan dengan baik, dan antusias masyarakat datang ke TPS untuk menyalurkan hak pilihnya sangat tinggi untuk memilih Bupati/Walikota dan Gubernur Papua,” ujarnya.

Dari sisi keamanan, katanya, keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) di seluruh Provinsi di tanah Papua juga masih kondusif. “Pada umunya kemanana masih kondusif, tapi ada beberapa TPS yang begejolak, tetapi kewenangan Bawaslu yang bisa menyatakan ada pelanggaran atau tidak. Dari hasil monitoring Pilkada di enam provinsi di tanah Papua masih berjalan aman dan tertib,” ucapnya.

Pada kesempatan itu, Ribka juga mengucapkan terima kasih kepada masyarakat di tanah Papua yang telah berpartisipasi aktif pada kegiatan Pilkada 2024. Terima kasih juga disampaikan kepada pemerintah daerah, TNI/Polri yang telah memfasilitasi penyelenggaraan pemungutan dan hingga pada saat penghitungan suara nanti.

Hal senada disampaikan Pj Gubernur Papua, Ramses Limbong bahwa dari hasil pantauan untuk sementara berjalan aman dan lancar. “Sampai saat ini tidak ada kendala, saya juga sudah sampaikan kepada masyarakat untuk menggunakan hak suaranya, karena kalau tidak hak suaranya akan hilang. Harapan saya pasca pencbolosan keamanan di Papua tetap terjaga sampai selesai proses tahapan,” katanya.

Kepada petugas TPS dan KPPS, Gubernur Limbong berharap bekerja dengan baik dan bertanggungjawab, dan siapapun kepala daerah yang terpilih dialah yang terbaik untuk memimpin Papua lima tahun kedepan.

“Mari kita jaga keamanan dan ketertiban di Papua mulai hari ini sampai penetapan KPU, siapapun terpilih itulah yang terbaik untuk masyarakat Papua,” tutupnya.

 

Leave a Comment