Pasific Pos.com
Headline

Pawai Ta’aruf Mengawali MTQ Se Tanah Papua 

 

Mimika – Meramaikan Musabaqoh Tilawatil Quran (MTQ) XXX Tingkat Provinsi se-Tanah Papua di Kabupaten Mimika, Panitia Pelaksana menggelar pawai Ta’aruf, Sabtu (22/6).

Bupati Mimika Johanes Rettob bersama Forkompimda tampak melepas 60 kelompok masyarakat yang mengikuti pawai ini.

Sebelum melepas kelompok peserta pawai, Johanes Rettob berpesan agar setiap kontingan agar menjaga diri masing masing.

“Saya berharap Qori dan Qori’ah agar betul betul menjaga kesehatan, jaga diri masing masing sehingga apa yang kita rencanakan bisa berjalan dengan baik, ” ujarnya.

Dikatakannya pula bahwa MTQ bukan hanya sekedar lomba tapi berharap ada rasa penghayatan yang lebih tinggi terhadap Alquran. “Apabila kita menang berarti kita bisa menghayati Alqur’an dengan baik, ” Ujarnya.

Pawai Ta’aruf ini dimulai dari lapangan Eks Pasar Swadaya menuju Jalan Pendidikan lalu ke Jalan Budi Utomo, belok kanan ke Jalan Cenderawasih menuju Jalan Yos Sudarso kemudian berakhir kembali ke lapangan Eks Pasar Swadaya.

Koordinator Bidang Acara MTQ XXX Tingkat Provinsi se-Tanah Papua, Syarif Lacoro mengatakan pawai Ta’aruf merupakan rangkaian kegiatan yang menjadi jadwal seremonial sebelum MTQ XXX Tingkat Provinsi se-Tanah Papua dibuka secara resmi. Pawai ta’aruf juga sekaligus sebagai ajang silaturahmi dan perkenalan dari para kafilah yang akan mengikuti lomba.

“Kita pawai biar masyarakat juga bisa tahu bagaimana situasi dan ramahnya masyarakat menyambut penyelenggaraan MTQ ini,” tutur Syarif.

Dalam pawai Ta’aruf ini, panitia pelaksana memperkenalkan kafilah dari 21 kabupaten dan 1 kota yang akan mengikuti lomba MTQ XXX ini.

Leave a Comment