Pasific Pos.com
Pendidikan & Kesehatan

Pelni Peduli Pendidikan, Gratiskan Keberangkatan Ratusan Pelajar Papua ke Jakarta

Ratusan pelajar asal Papua diberangkatkan secara gratis menggunakan Kapal Pelni dari Pelabuhan Jayapura. (Foto : Istimewa)

Jayapura – PT Pelayaran Nasional Indonesia (Persero) atau Pelni melalui Program Tanggung Jawab Sosial Lingkungan (TJSL) memberangkatkan ratusan pelajar Papua yang menjalani pendidikan di Jakarta dengan KM Ciremai secara gratis dari Jayapura pada Senin (26/6/2023).

160 pelajar yang dikirim oleh Yayasan Pendidikan Harapan Papua ini berasal dari wilayah pegunungan Papua.

Direktur Usaha Angkutan Penumpang Pelni, Yahya Kuncoro melepas langsung keberangkatan ratusan pelajar tersebut dari Pelabuhan Jayapura.

Yahya berharap keterlibatan Pelni dalam mendukung kemajuan pendidikan di Papua dapat berbuah manis di masa mendatang.

“Hari ini mereka berangkat sebagai pelajar, semoga di masa mendatang banyak di antara mereka yang kembali sebagai orang besar dan berkontribusi untuk memajukan Papua, khususnya membangun industri maritim di kawasan timur Indonesia,” ujar Yahya didampingi Vice President Pelni, Presda Simangasing dan Kepala Cabang Pelni Jayapura, Selamat Yanuardi.

Para pelajar tersebut diketahui berasal dari kawasan pegunungan seperti Mammit, Daboto, Karubaga, Nalca, Korupun, Danowage, Tundungbon, Mokndoma dan Saman.

TJSL PelniI dalam praktiknya mengadopsi pilar yang ditetapkan SDGs, yang meliputi bidang sosial, ekonomi, lingkungan dan hukum tata kelola.

Sejak tahun 2017, PT Pelni telah melaksanakan enam tema gerakan TJSL dengan total 10 program, antara lain Program Revitalisasi Terumbu Karang di empat wilayah yaitu Pulau Sepa, Kepulauan Seribu (2017), Pulau Bangka Sulawesi Utara (2018), Pantai Jikolomo, Ambon (2019), dan Pantai Bangsring, Banyuwangi (2020).

TJSL Pelni melaksanakan Program Rumah Kelola Sampah di Kota Bima (2019) dan Kota Bau Bau (2021) serta Program Penanaman Mangrove pada tahun 2021 di Pulau Harapan, Kepulauan Seribu.

Pada tahun 2022, PT Pelni menghadirkan Program Taman Baca di Baubau serta Pulau Banda Neira. Pelni juga memiliki Program Kampung Nelayan pada 2022 di Kota Larantuka.

Leave a Comment